logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Perut

Mengapa nyeri perut seperti ingin BAB?

7 Mar 2022, 04:07

DS

Info Penanya: DS

permisi dok saya mau bertanya kenapa ya setiap hari perut saya sakit terus seperti kebelet BAB padahal yang keluar hanya air kencing saja BAB hanya sedikit sekali padahal sakit perutnya seperti ingin BAB dan nyeri haid, kalau dihitung sehari bisa 4-6 kali saya sakit perutnya dok, ohiya dok saya sudah selesai datang bulan jadi tidak mungkin nyeri perut saya ini karna datang bulan ? semoga dijawab hehe

Dilihat 20613

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Pany

Selamat siang DS

Terdapat banyak sekali jenis organ yang terletak di dalam perut sehingga penyebab nyeri perut sangat banyak dan tidak spesifik. Adanya nyeri peurt bawah disertai dengan gangguan pencernaan menandakan adanya permasalahan pada sistem pencernaan.

Penyebab Sakit Perut Seperti Ingin BAB

Sakit perut melilit seperti ingin BAB ini bisa disebabkan oleh beberapa kondisi. Kondisi tersebut meliputi:

  • Dispepsia, kumpulan berbagai gejala gangguan pada lambung
  • Sindrom iritasi usus, akibat konsumsi makanan yang mengiritasi atau pola hidup yang tidak sehat
  • Tukak usus
  • Infeksi usus oleh bakteri, virus
  • Cacingan atau parasit lainnya
  • Keracunan makanan
  • Intoleransi laktosa
  • Alergi makanan
  • Efek samping jamu atau obat-obatan tertentu
  • Ketidakseimbangan bakteri baik (flora normal) usus
  • Kondisi penyakit tertentu yang menyebabkan enzim pencernaan tidak adekuat seperti gangguan organ hati, empedu, pankreas

Anda perlu menelusuri kapan dan setelah apa anda mulai mengalami keluhan tersebut. Salah satu kondisi di atas bisa jadi menjadi penyebab dari keluhan nyeri perut seperti ingin BAB.

Mengatasi Sakit Perut 

Konsultasikan ke dokter penyakit dalam apabila gejala terus berlanjut dan dirasakan memberat atau disertai demam. Sementara itu anda bisa mencoba beberapa cara menanggulangi sakit perut di rumah. Caranya sebagai berikut:

  • kompres hangat perut
  • kenali makanan pencetus alergi pada anda
  • konsumsi obat pereda asam lambung seperti antasida sebelum makan atau sesuai anjuran dokter
  • hindari makanan pencetus iritasi seperti pedas, asam, dan bergas atau makanan basi, lama, dan berpengawet serta berlemak tinggi
  • minum banyak air putih, tingkatkan asupan buah dan sayur
  • tidak makan terlalu kenyang atau cepat
  • tambahkan probiotik seperti yogurt atau makanan fermentasi lainnya
  • rajin cuci tangan sebelum dan sesudah makan

Anda juga bisa membaca forum terkait sakit perut seperti ingin BAB berikut:

Semoga bermanfaat

Salam sehat

dr. Pany

asam lambungsakit perutinfeksi ususinfeksi cacing ususdispepsia

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved