25 Mei 2021, 09:03
MS
Info Penanya: MS
Selamat Pagi, Saya mengalami sakit di dada (atas payudara) sebelah kanan dan kiri. sakitnya tidak terus menerus, melainkan hilang timbul. saya masih bisa beraktifitas, tetapi jika kambuh, maka sakitnya akan terasa sampai ke tulang2 selangka saya. Rasanya linu dan seperti di tusuk2 jarum. hal ini sudah berlangsung hampir 2 minggu. Kira2 ini kenapa ya Dok? Apakah saya perlu segera ke dokter?
Dilihat 1781
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Selamat pagi, MS
Terima kasih atas pertanyaannya.
Nyeri dada dapat terjadi karena faktor seperti kram otot hingga adanya penyakit yang mendasari nyeri dada. Nyeri dada dapat bersifat seperti ditusuk, tertekan, menjalar hingga nyeri yang membuat sulit mengambil napas.
Bila hal ini membuat aktivitas anda terganggu dan tidak membaik dengan istirahat maka ada baiknya periksa ke dokter spesialis penyakit dalam untuk tindakan lanjutan.
Sementara ini anda dapat membatasi makanan dan minuman berpengawet, gorengan, tinggi MSG, pedas, serta berkafein, lalu perbanyak air putih, hindari begadang dan kelola stres, kompres handuk hangat dan minum parasetamol untuk meredakan nyeri.
Semoga penjelasan ini bermanfaat.
Salam sehat,
dr. Farah
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti
Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Article Terkait
Psikologi perkembangan anak mencakup berbagai aspek. Termasuk ke dalamnya adalah perkembangan fisik, perilaku, dan emosi.
Nyeri dada tengah sampai punggung dapat menandakan berbagai macam penyakit. Ketahui berbagai penyebab nyeri dada ini agar dapat segera ditangani dokter.
Terdapat beberapa buah untuk asam lambung yang kandungan asamnya rendah dan aman dikonsumsi, mulai dari pisang, kelapa, kurma, melon, hingga pepaya.
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved