logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Penyakit Lainnya

Muka tidak simetris apa sebabnya?

7 Okt 2021, 23:18

DF

Info Penanya: DF

Dok mau tanya cara mengatasi pipi saya tebel sebelah atau besar sebelah jadinya alisnya tinggi satu itu bagaimana ya dok, saya jadi kurang percaya diri

Dilihat 1161

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti

Selamat pagi, D

Wajah sebagai penunjang penampilan. Banyak individu yang mengeluhkan masalah pada wajah, dari masalah dari kulit wajah hingga masalah struktur wajah.

Penyebab wajah tidak simetris.

Ada beberapa hal yang menyebabkan wajah tidak simetris, dalam hal pipi Anda yang lebih tebal pada satu sisi, seperti;

  • Kebiasaan mengunyah hanya pada satu sisi, contohnya, karena ada gigi berlubang pada sebelah kiri, sehingga proses mengunyah hanya dilakukan pada sebelah kanan,
  • Sakit gigi atau kelainan pada gigi, akan menyebabkan pembengkakan pada pipi,
  • Penyakit bell"s palsy, akan menyebabkan salah satu sisi wajah mengalami kelemahan saraf, sehingga wajah terlihat tidak simetris,
  • Kelainan pada struktur rahang, seperti pada trauma benturan, atau karena kelainannya sejak lahir, maka akan menyebabkan wajah tidak simetris.

Untuk membuat wajah kembali simetris ada beberapa hal yang dapat dilakukan, seperti; bila menguyah hanya menggunakan salah satu sisi, sebaiknya gunakan sisi sebaliknya. Bila ditemukan ada gangguan pada kesehatan gigi dan mulut, sebaiknya anda berkonsultasi dengan dokter gigi, untuk mengobati penyebabnya. Bila ditemukan ada kelemahan saraf pada salah satu sisi wajah sebaiknya anda berkonsultasi dengan dokter saraf. Apabila anda tidak menemukan penyebab dari yang disebutkan diatas, sebaiknya anda berkonsultasi dengan dokter kulit atau dokter bedah estetik.

Semoga membantu.

Salam sehat,

dr. Lizsa

kesehatan kulittren kesehatanperawatan wajah

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved