logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Pernapasan

Minum obat batuk dari dokter bolehkag minum obat lain/

30 Apr 2023, 17:07

KL

Info Penanya: KL

Sore, dok. Saya hari ini kan minum obat batuk sirup dari dokter habis itu saya disuruh sama orang tua saya untuk langsung minum OBH dari apotik. Kira2x apakah berbahaya dok jika saya baru selesai minum obat batuk sirup dari dokter lalu saya langsung minum obat OBH dari apotik?

Dilihat 146

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti

Selamat  pagi, K

Terima kasih atas pertanyaan Anda

Konsumsi obat batuk sebaiknya tidak dicampur-campur tanpa sepengetahuan dokter. Karena dikhawatirkan ada kandungan obat yang mirip atau kandungannya sama dan dosisnya menjadi tidak sesuai. Sehingga, jika Anda sudah konsumsi obat batuk sirup yang sudah diberikan oleh dokter, ada baiknya tidak konsumsi OBH yang Anda beli sendiri.

Jika Anda sudah terlanjur mengonsumsinya, maka pantau kondisi Anda saat ini, jika muncul ruam, lemas, berdebar-debar, nyeri perut hebat, sesak napas, dan beberapa keluhan penyerta lain, ada baiknya lakukan pemeriksaan ke dokter terdekat.

Adapun cara mengatasi batuk di rumah yaitu:

  • Usahakan minum air putih setelah batuk
  • Hindari konsumsi makanan pedas, berlemak dan berminyak
  • Batasi konsumsi makanan / minuman manis
  • Hirup uap hangat untuk membantu melegakan saluran napas
  • Hindari merokok
  • Hindari paparan debu dan asap rokok
  • Pastikan sirkulasi udara di rumah Anda baik

Jika beberapa saran sudah di lakukan, sudah konsumsi obat dari dokter selama 3 hari keluhan masih belum mambaik, silakan lakukan konsultasi dan pemeriksaan dengan dokter spesialis paru terdekat untuk mendapatkan tatalaksana dan evaluasi terkait dengan kondisi Anda.

Anda juga bisa membaca beberapa forum kami yang lain terkait dengan keluhan serupa di bawah ini

Semoga bermanfaat.

Salam sehat,

dr. Dwiana A

batukbatuk keringminum obat

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved