logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Kulit & Kelamin

Penis sakit saat mimpi basah

3 Agt 2021, 04:58

UE

Info Penanya: UE

Dok saya mimpi basah stngah sadar dstu pas saya mimpi basah mr p saya begitu sakit tolong jelaskan dok saya takutt mohon dibantu cara penanganan medis tersendiri dan cara menajauhinya

Dilihat 4622

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Sylvia V

Selamat pagi UE,

Mimpi basah adalah proses keluarnya sperma dari penis, yang disertai dengan mimpi erotis. Proses ini adalah sesuatu yang normal dan alami, yang akan dialami kaum pria sejak menginjak masa pubertas. Normalnya, proses ini terjadi secara tidak sadar (seperti layaknya orang bermimpi), dan terasa 'basah' pada saat sudah bangun.

Jika pada saat mimpi basah merasa setengah sadar dan sakit pada penis, maka hal tersebut tidak normal. Ada beberapa kemungkinan yang menjadi penyebabnya, di antaranya:

  • posisi penis yang tertekan, misalnya oleh bantal atau posisi tidur telungkup
  • infeksi saluran kemih
  • infeksi pada testis (orchitis)
  • penyakit menular seksual
  • terlalu sering masturbasi atau berhubungan intim

Jika memang rasa sakit pada penis berlanjut hingga beberapa jam setelah terbangun dari mimpi, coba lakukan pemeriksaan lebih lanjut kepada dokter spesialis urologi. Nantinya, dokter akan melakukan pemeriksaan fisik dan penunjang untuk memastikan penyebabnya, lalu memberikan penanganan yang tepat.

Upayakan juga untuk menjaga kebersihan penis dengan membasuhnya pasca mimpi basah. Kenakan pakaian dalam yang longgar dan berbahan menyerap keringat, agar kelamin tidak lembab. Semoga bermanfaat.

 

Salam sehat,
dr Sylvia

penyakit priamimpikesehatan pria

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved