logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Kulit & Kelamin

Benjolan putih di sekitar kemaluan, kenapa?

24 Jan 2021, 23:10

ND

Info Penanya: ND

Dok mau tanya apakah bebahaya ada benjolan putih keras d area kulit kemaluan tapi tidak d batang penis tepatnya d sekitaran kulit area telur

Dilihat 1151

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti

Selamat siang, N

Terima kasih atas pertanyaan Anda

Benjolan adalah adanya permukaan yang tidak rata pada tubuh, keadaan ini bisa terjadi pada area tubuh manapun termasuk pada area kemaluan. Adanya benjolan berwarna putih di sekitar penis bisa disertai dengan keluhan penyerta seperti rasa gatal, nyeri , rasa tidak nyaman, benanah dansebagainya ataupun tanpa disertai keluhan penyerta.

Berikut ini adalah beberapa kondisi yang bisa menyebabkan benjolan pada penis dan area sekitarnya:

  • Kutil kelamin
  • Moluscum contagiosum
  • Herpes
  • Folikulitis
  • Ingrown hair
  • Sifilis
  • Jerawat

Terkait dengan apa yang terjadi pada Anda, keluhan benjolan kecil di sekitar kemaluan salah satunya bisa disebabkan oleh keadaan yang sudah di sampaikan di atas. Untuk bisa memastikannya, perlu di lakukan serangkaian pemeriksaan fisik dan ebberapa pemeriksaan penunjang oleh dokter spesialis kulit dan kelamin terdekat. Agar Anda mendapatkan pengobatan dan tatalaksana yang sesuai dengan penyebabnya.

Untuk menjaga kebersihan dan kesehatan organ reproduksi pria, lakukan tips berikut ini:

  • Gunakan pakaian dalam yang terbuat dari bahan kain katun menyerap keringat
  • Ganti pakaian dalam bila basah atau berkeringat
  • Tidak melakukan seks bebas
  • Konsumsi makanan bergizi
  • Atasi stres
  • Lakukan olahraga rutin
  • Konsumsi sayur dan buah
  • Lakukan istirahat cukup
  • Hindari merokok

Semoga bermanfaat.

 

Salam sehat,

 

dr. Dwiana A

kulit sekitar kelaminpenyakit kelaminkelamin laki-laki

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved