logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Kandungan

Sudah tidak menstruasi lama, kenapa?

11 Jan 2022, 15:42

AN*

Info Penanya: AN*

Halo Dok saya umur 12 tahun sya terakhir menstruasi bulan September dan sampe sekrng gk menstruasi lgi kira2 knp yh dok

Dilihat 425

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Farahdissa

Selamat sore, L

Terima kasih atas pertanyaannya.

Menstruasi secara normal antara 21-35 hari sekali setiap siklusnya.  Ketika muncul tidak menstruasi lebih dari 90 hari secara berturut maka dinamakan gangguan mens berupa amenore atau tidak menstruasi lama.  

Tidak menstruasi lama disebabkan :

  • Kehamilan dan menyusui. 
  • Efek samping penggunaan KB hormonal. 
  • Gangguan tiroid. 
  • Usia puber atau menopause. 
  • Stres dan cemas. 
  • Kegemukan atau badan yang terlalu kurus. 

Karena usia remaja hormonalnya masih belum stabil hal ini dapat memicu menstruasi yang tidak teratur sehingga terkadang remaja bisa menstruasi lalu tidak menstruasi lama lalu menstruasi lagi.  Seiring bertambahnya umur siklus menstruasi ini akan lancar sehingga anda tidak perlu khawatir.  Faktor stres, cemas, kelelahan dan obesitas atau kurus sekali juga dapat mempengaruhi siklus menstruasi ini.  

Tips agar menstruasi lancar pada remaja :

  • Jaga berat badan agar tetap seimbang. 
  • Kelola stres dan cemas. 
  • Olahraga teratur. 
  • Hindari begadang. 
  • Makan yang sehat, batasi kafein, makanan tinggi garam, instan cepat saji dan terlalu pedas. 

Ajak orang tua untuk periksa ke dokter kandungan jika dalam 6 bulan berturut belum ada menstruasi yang datang kembali untuk dilakukan pemeriksaan USG pada rahim.  

Anda dapat membaca beberapa forum kami terkait tidak haid seperti berikut :

Semoga penjelasan ini bermanfaat. 

Salam sehat, 

dr. Farah

siklus haidhaidgangguan menstruasi

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved