dok saya umur 24 tahun, ingin konsul saya mengeluarkan flek darah tanggal 31 januari tetapi sudah haid tanggal 4 januari, saya behubungan badan sama suami tanggal 10 apa itu pertanda hamil atau datang haid lagi ya dok???
238 Views
4 Balasan
Dijawab Oleh dr. Evelin Kwandang
(0)
Halo A,Flek yang terjadi di luar siklus menstruasi dapat disebabkan oleh beberapa hal, antara lain perdarahan implantasi, luka pada vagina yang kering, maupun adanya penyakit yang lebih serius. Perdarahan implantasi ciri-cirinya adalah darah keluar sangat sedikit, hanya terjadi satu sampai dua hari, dapat disertai nyeri perut maupun tidak, serta darah yang keluar tidak menggumpal. Perdarahan implantasi merupakan tanda awal dari kehamilan, yaitu ketika hasil pembuahan menempel pada dinding rahim, sehingga keluar perdarahan yang minimal.Jika Anda mengalami hal ini, Anda dapat memastikan kehamilan dengan menggunakan test pack. Jika hasil negatif, Anda dapat mengulang test seminggu setelahnya. Apabila hasil tetap negatif pada dua kali pengecekan, maka dapat disimpulkan flek tidak berasal dari perdarahan implantasi, karena tidak terjadi kehamilan. Penyebab kedua adalah adanya luka pada vagina yang kering. Hal ini dapat disebabkan karena kurang melakukan foreplay saat melakukan hubungan. Biasanya gejala yang dapat terjadi disertai dengan adanya nyeri saat buang air kecil. Jika perdarahan tidak kunjung berhenti selama lima sampai tujuh hari, lakukan pemeriksaan ke dokter.Salam sehatdr.Evelin Kwandang