logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Penyakit Lainnya

Mengapa kuku dapat mencerminkan kepadatan tulang?

14 Nov 2021, 13:20

P

Info Penanya: P

Dokter, saya termasuk orang yang rajin untuk menjaga kesehatan kuku. Tapi kenapa setiiap panjang sedikit kuku saya mudah patah ya. Apa benar kuku dapat mencerminkan kepadatan tulang? Berarti kuku yang mudah patah, artinya tulang juga tidak kuat? Bagaimana cara menjaga kesehatan kuku dan tulang? Bagaimana cara mengatasi kuku yang mudah patah?

Dilihat 918

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Pany

Selamat malam P

Kuku tumbuh di setiap ujung jari yang bentuknya keras yang berfungsi untuk melindungi ujung jari, menggaruk, mengorek atau mengambil suatu barang dan meningkatkan sensitivitas sentuhan. Kuku terbentuk dari berbagai komponen yang sebagian besarnya juga dimiliki oleh tulang.

Kuku Mencerminkan Kepadatan Tulang

Sehingga ada beberapa alasan mengapa kuku bisa mencerminkan kepadatan tulang. Berbagai alasannya berupa:

  • kuku mengandung lapisan protein termasuk kolagen yang merupakan pembentuk utama tulang
  • kuku juga memiliki komponen kalsium dan magnesium yang mempengaruhi kepadatan tulang
  • kuku dapat menjadi aptokan pengobatan osteoporosis

Jika kuku anda mudah patah atau rapuh, menandakan anda kekurangan protein, magnesium atau kalsium yang bisa berdampak pada kepadatan tulang. Tapi kuku juga bisa karena melakukan aktivitas seperti mencuci, infeksi jamur, berkebun, terkena bahan kimia dan sebagainya. 

Menjaga kesehatan tulang dan kuku

Lakukanlah tes kepadatan tulang ke dokter ortopedi. Selain itu untuk menjaga kesehatan kuku dan tulang anda bisa melakukan beberpaa hal. Cara menjaga kesehatn tulang dan kuku adalah:

  • Konsumsi makanan tinggi magnesium dan kalsium seperti ikan, produk susu, sayur hijau, kacang-kacangan
  • Menambahkan suplemen biotin (B7) dan asam folat (B9) serta kolagen
  • Berjemur matahari pagi
  • Berolahraga rutin
  • Jaga kebersihan kuku
  • Hindari mengigit kuku, memotong kutikula, mengupas sesuatu dengan kuku, dan terpapar bahan-bahan kimia yang korosif atau deterjen yang sering

Anda juga bisa membaca forum lainnya terkait menjaga kesehatan tulang dan kuku berikut:

Semoga bermanfaat

Salam sehat

dr. Pany

makanan peningkat kalsiumkesehatan tulangkuku

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved