4 Okt 2020, 07:35
DD
Info Penanya: DD
Mata saya sering pegal-pegal waktu pagi hari dan itu kadang selalu terjadii, itu kenapa yaa bisa gituu?
Dilihat 1049
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Adhi Pasha Dwitama
(1)
Selamat siang DD,
Mata pegal adalah keluhan yang bisa terjadi salah satunya karena pola tidur yang kurang baik, aktivitas yang lama di depan layar, penggunaan ponsel dalam waktu lama, ataupun bisa disebabkan karena gangguan pada mata seperti adanya infeksi ataupun masalah lain pada mata.
Untuk mencegah mata lelah ataupun membantu mengatasi mata pegal bisa dilakukan beberapa cara seperti:
Jika tidak membaik ataupun masih sering kambuh, bisa coba periksakan diri pada dokter spesialis mata untuk menilai ada tidak gangguan lain pada mata seperti ada tidaknya gangguan refraksi mata, infeksi mata, ataupun gangguan pada organ mata lainnya yang memerlukan koreksi seperti penggunaan kacamata, pengobatan ataupun tindakan medis lainnya.
Lakukan juga pengecekan mata secara berkala misalnya 6 bulan sampai 1 tahun sekali dan jaga kesehatan mata dengan melindungi mata dari polusi, dari aktivitas yang bisa mengganggu kesehatan mata dan menjaga asupan nutrisi untuk membantu menjaga kesehatan mata. Semoga bermanfaat.
Salam sehat,
dr. Adhi P.
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Article Terkait
Zoom fatigue adalah kondisi kelelahan fisik maupun mental yang terjadi akibat terlalu banyak mengikuti video conference. Beberapa cara untuk mengatasi kondisi ini, antara lain mengganti metode komunikasi, mengistirahatkan mata dari layar tiap 20 menit, berolahraga, hingga menyingkirkan hal-hal yang dapat merusak fokus selama pertemuan.
26 Nov 2020
Katarak adalah salah satu gangguan penglihatan yang umum terjadi pada lansia yang hanya dapat diatasi melalui proses operasi katarak. Apa saja persiapan sebelum operasi katarak?
18 Apr 2023
Saat bayi sering mengucek mata, ibu mungkin beranggapan bahwa Si Kecil mengantuk. Namun, ada penyebab lain yang harus diwaspadai, seperti infeksi hingga mata kering.
26 Mar 2021
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved