logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Mata

Apa efek samping terlalu lama melihat HP ?

26 Des 2020, 21:25

HA

Info Penanya: HA

Selamat malam Dok Saya mau konsultasi terkait mata anak saya saat ini sering berkedip Hal ini semenjak masa daring sekolah ini anak2 sarana pembelajaran nya melalui hp Selain urusan sekolah akhir nya anak2 lebih banyak interaksi dengan hp sehingga efek samping nya seperti yang di alami oleh anak saya Mohon info dok? Bagaimana menentukan type kelainan yang di alami anak saya? Terima kasih, salam sehat selalu

Dilihat 735

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Lidya Hapsari

Selamat malam, H.

Terimakasih atas pertanyaan Anda.

Kondisi pandemi virus corona yang belum tahu kapan akan berakhir memberikan banyak dampak terhadap kehidupan manusia, baik dari segi sosial, pendidikan, kesehatan, maupun ekonomi. Tidak hanya dampak buruk, namun banyak hal positif pula yang dapat kita petik misalnya setiap orang lebih menjaga dirinya dari penyakit, masyarakat tahu dan mau menerapkan cuci tangan yang benar, lebih menjaga jarak agar tidak tertular penyakit.

Apa efek samping terlalu lama melihat HP ?

Pembelajaran sekolah jarak jauh membuat anak-anak harus terus melihat HP. Melihat HP dengan jarak yang terlalu dekat dan dalam jangka waktu yang lama dapat membuat mata menjadi lelah. Efek samping terlalu lama melihat HP lainnya adalah :

  • Mata menjadi lelah akibat sinar dan radiasi dari HP.
  • Mata menjadi kering, merah, dan nyeri.
  • Menjadi apatis terhadap lingkungan sekitar.
  • Sebagai media anak untuk melihat hal yang tidak seharusnya seperti konten dewasa atau video kekerasan.
  • Anak menjadi sulit tidur dan berkonsentrasi.
  • Nyeri otot punggung dan lengan.

Keluhan mata sering berkedip yang anak Anda alami adalah sebuah mekanisme tubuh untuk meminimalisir cahaya yang masuk ke mata. Berkedip juga dapat menghasilkan air mata sehingga mata menjadi lebih lembab dan bersih. Selain itu berkedip yang terus dilakukan dapat disebabkan oleh debu yang masuk ke mata. Untuk itu lihat mata anak Anda apakah ada keluhan mata memerah disertai gatal atau tidak. 

Kapan harus membawa anak ke dokter spesilis mata ?

Anda juga dapat membawa anak Anda ke dokter spesialis mata jika keluhan terus berkedip sudah menganggu anak Anda disertai rasa perih di mata, mata memerah, mata menjadi kabur saat melihat jauh seperti memicingkan mata, atau harus mendekati objek tertentu dulu saat ingin melihat dengan lebih jelas. 

Semoga bermanfaat dan smeoga Anda dan keluarga sehat selalu.

Salam sehat.

dr. Lidya hapsari.

kesehatan matamata minusmata lelah

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved