29 Jan 2021, 21:16
N
Info Penanya: N
Assalamu'alaikum dok, saya mau tanya saya sudah telat haid selama 1minggu, saya tidak tahu apakah saya hamil atau tidak karena blm testpeck, kemudian saya mengeluarkan gumpalan darah di sertai nyeri dan kram pada perut,,, apakah ada kemungkinan saya hamil,, dan apakah masih bisa di cek menggunakan testpeck,,takutnya saya sudah keguguran... Trmksh
Dilihat 1082
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Farahdissa
(1)
Selamat pagi, N
Terima kasih atas pertanyaannya.
Haid normalnya 21-35 hari sekali. Terlambat haid terjadi ketika tidak kunjung haid lebih dari 35 hari dari siklus sebelumnya. Haid itu sendiri dipengaruhi oleh hormon tubuh sehingga terlambat haid dapat dikarenakan hormon yang tidak stabil.
Keguguran adalah berhentinya kehamilan ketika usia kurang dari 20 minggu. Keguguran ditandai dengan keluarnya darah yang menggumpal dari vagina disertai dengan kram dan nyeri perut. Pada wanita keguguran, testpack masih akan positif hingga beberapa minggu pasca keguguran karena hormon kehamilan masih ada dan lama kelamaan akan menurun dan hilang.
Terkait yang anda tanyakan, sebaiknya lakukan testpack dulu untuk memastikan adanya kehamilan. Bila testpack negatif, bisa jadi merupakan darah haid. Periksa dokter spesialis kandungan jika perdarahan menggumpal lebih dari 7 hari lamanya atau testpack hasil positif.
Saat ini, perbanyak minum air putih, jaga berat badan seimbang, konsumsi makanan bergizi dan nutrisi tinggi, kompres hangat jika perut nyeri dan kram, istirahat total, hindari stres,
Semoga penjelasan ini bermanfaat.
Salam sehat,
dr. Farah
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Article Terkait
Waktu yang tepat untuk tes kehamilan adalah ketika hormon kehamilan atau saat kadar hCG sudah cukup untuk terdeteksi. Anda sebaiknya test pack pada pagi hari saat 1-2 minggu setelah berhubungan seks.
18 Jan 2021
Tes kehamilan dengan sabun cair mudah dilakukan. Meski demikian, informasi tes kehamilan ini tidak jelas dan belum terbukti akurasinya karena jenis sabun yang digunakan dapat memberikan hasil berbeda.
9 Des 2020
Ciri hamil anak laki-laki rupanya sering berupa mitos, seperti detak jantung lebih lambat hingga perut ibu hamil menonjol ke bawah. Padahal, hanya bisa diketahui secara akurat melalui USG hingga tes DNA.
1 Mei 2023
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved