Masalah jerawat pada usia pubertas, bagaimana cara mengatasinya?
E7
Info Penanya: E70
Hallo dok,, sy umur 20 th,, sy punya keluhan jerawat yg sejak smp sampe sekarang udah 8thunan gk sembuh2,, apakah saya boleh minum obat roaccutane dok biar jerawat sy kering dan gk tumbuh lagi?
171 Views
0 Balasan
Dijawab Oleh dr. Aisyah Nur Ramadhani
(0)
Selamat siang E,Terimakasih atas pertanyaan Anda di SehatQ.Jerawat pada kulit bisa terjadi pada siapa saja. Remaja yang mengalami masa pubertas akan mengalami perubahan hormon. Sehingga hal tersebut yang menjadi salah satu penyebab timbulnya jerawat. Saat masa pubertas produksi hormon testosteron didalam tubuh meningkat, sehingga produksi sebum (minyak) lebih banyak.Masa pubertas berlangsung sekitar usia 13-18 tahun. Seiring berjalannya waktu, hormon didalam tubuh akan mengalami penyesuaian dan produksi minyak akan berkurang pada usia 20 tahun.
Beberapa penyebab timbulnya jerawat yang lain:
Hormon testosteron dan androgen yang berubah
Sumbatan pada folikel rambut akibat sel kulit mati
Infeksi bakteri'
Untuk mengatasi jerawat beberapa cara yang dapat dilakukan :
Rutin membersihkan atau mencuci muka minimal 2 kali sehari
Menggunakan krim jerawat yang mengandung benzoyl peroxide
Menjaga kelembapan kulit
Jika keluhan tidak membaik dan membutuhkan informasi lebih lanjut sebaiknya, lakukanlah konsultasi ke dokter spesialis kulit melalui online chat, ataupun Anda bisa melakukan pemeriksaan dan konsultasi secara langsung dengan dokter spesialis kulit terdekat dari lokasi AndaSemoga bermanfaat,Salam sehat,dr. Aisyah