logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Kulit & Kelamin

Apakah bekas gatal yang menghitam bisa hilang?

29 Mar 2022, 15:12

NK

Info Penanya: NK, Wanita, 16 Tahun

Bagaimana cara menghilangkan bekas gatal2/koreng yg menghitam dan lumayan banyak??

Dilihat 4307

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Denny Sutanto

Selamat sore NK

Bekas gatal pada kulit dapat berubah menjadi kehitaman setelah sembuh akibat dari produksi berlebih dari pigmen, yang dikenal dengan istilah hiperpigmentasi. Ini merupakan reaksi kulit yang umum terhadap cedera atau iritasi. Area kulit yang rusak atau iritasi akan mengalami perubahan warna menjadi coklat hingga kehitaman.

Penyebab tersering hiperpigmentasi kulit post inflamasi

  • Jerawat
  • Infeksi kulit
  • Gigitan serangga
  • Luka bakar
  • Reaksi alergi
  • Kosmetik
  • Paparan sinar matahari berlebih

Tips memudarkan kulit yang menghitam.

Anda dapat mencoba beberapa cara di bawah ini di rumah untuk memudarkan kulit yang menghitam akibat bekas gatal

  • Penggunaan bahan-bahan alami seperti madu, air lemon, lidah buaya
  • Gunakan sunblock terutama pada pagi dan siang hari
  • Konsumsi makanan bergizi yang kaya antioksidan, vitamin C dan E
  • Hindari penggunaan kosmetik yang mengandung banyak bahan kimia
  • Minum air putih yang cukup
  • Upayakan untuk tidak menggaruk daerah kulit yang gatal

Selain upaya di atas, Anda juga dapat berkonsultasi dengan dokter spesialis kulit dan kelamin untuk mendapatkan tatalaksana lanjutan yang sesuai dengan kondisi kulit yang sedang Anda alami saat ini.

Baca juga mengenai kulit yang menghitam berikut ini:

 

Salam sehat,

dr Denny

pencerah kulitmasalah kulithiperpigmentasibekas luka

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved