16 Agt 2023, 21:00
TT
Info Penanya: TT
Saya dl pernh pakai vitaquin tp rasanya panas pas usia 35an ,,,,apakah vitaquin sprti itu rasa pakai di wajah krn terasa panas sy cm pakai beberapa hari saja,,,yg ingin tanyakan lbh bgs vitaquin atau refaquin kah pa rasa pakai sama apakah rasa panas/merah itu menandakan cocok ,,,
Dilihat 79
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Selamat pagi TT
Terimakasih atas pertanyaan Anda di SehatQ.
Normalnya penggunaan skincare tidak menimbulkan reaksi apapun pada kulit anda. Jika kulit anda terasa panas ketika menggunakan skincare, maka kemungkinan besar anda tidak cocok dengan skincare tersebut. Adanya rasa panas yang timbul ketika anda menggunakan skincare, merupakan reaksi iritasi kulit dari bahan aktif yang terkandung didalam skincare. Tidak ada produk skincare yang lebih bagus dari yang lain, karena hal itu bergantung dari kondisi kulit masing masing dan disesuaikan dengan keluhan pada kulit anda. Jadi mana yang lebih bagus antara vitaquin atau refaquin jawabannya adalah anda bisa pilih skincare yang tidak menimbulkan reaksi iritasi di kulit wajah anda. Berikut beberapa contoh reaksi iritasi atau alergi kulit akibat kontak dengan zat aktif pada skincare .
Anda bisa coba aplikasikan sekali lagi ya, jika kulit wajah anda masih terasa panas bahkan kemerahan setelah penggunaan vitaquin maka anda tidak cocok dengan skincare tersebut dan baiknya menghentikan penggunannya ya. Anda disarankan bisa kontrol ke dokter kulit agar dapat diberikan skincare yang tepat untuk mengatasi flek pada wajah anda.
Disarankan untuk rutin menggunakan sunscreen untuk mencegah efek buruk dari radiasi sinar matahari, perbanyak makan makanan yang sehat dan bergizi, hindari stres, jaga berat badan ideal dan perbanyak minum air putih ya.
Anda bisa melihat beberapa forum kami dengan kata kunci "skincare" seperti ini:
Semoga bermanfaat
Salam sehat
dr. Liliani
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Article Terkait
Threading alis adalah teknik mencabut folikel rambut halus di wajah menggunakan benang yang bertujuan membentuk alis dengan hasil yang lebih rapi dan simetris.
28 Mei 2020
Meskipun sudah dilarang, merkuri masih banyak digunakan dalam produk kecantikan. Dengan mengenali ciri-ciri krim bermerkuri, Anda dapat terhindar dari bahaya penggunaan produk ini.
8 Sep 2021
Urutan skincare pria yang benar dimulai dengan mencuci muka dua kali sehari, memakai toner, memakai serum, memakai pelembap, dan memakai tabir surya setiap keluar rumah.
2 Jul 2023
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved