logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Kulit & Kelamin

Klitoris mengalami pengendoran

1 Okt 2021, 13:23

K

Info Penanya: K

Dok. Saya mau tanya, saya punya klitoris kok tidak seperti biasa ya, tiba2 mengalami pengendoran dan sperti lemas tetapi tidak ada keluhan seperti gatal. Hal itu kenapa ya dok ? Saya jadi merasa takut.

Dilihat 4288

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti

Selamat malam, K

Klitoris adalah organ kecil yang terdapat pada area kewanitaan, organ ini menjadi salah satu yang memberikan kepuasan pada wanita. Klitoris memiliki belasan ribu sel saraf, sehingga sangat sensitif terhadap rangsangan. Ukuran klitoris berbeda-beda pada setiap individu, rata-rata memiliki panjang 1.5 hingga 2 cm dan tebal 1 cm. Pada keadaan yang anda keluhkan, ada beberapa kemungkinan yang dapat terjadi, seperti :

  • Trauma, seperti benturan,
  • Stimulus yang terlalu berlebihan,
  • Infeksi jamur,
  • Alergi, seperti alergi pada produk perawatan organ intim, maupun kondom.

Cara menjaga kesehatan organ intim :

  • Gunakan produk perawatan area kewanitaan yang hipoalergenik, dan sebaiknya jangan menggunakan yang ada parfum atau pewanginya,
  • Jangan menggunakan pakaian dalam terlalu ketat atau celana luar yang terlalu ketat,
  • Bersihkan area kewanitaan setiap sehabis BAK, BAB dan setelah berhubungan seks,
  • Kompres klitoris menggunakan es batu,
  • Cara membersihkan organ kewanitaan, dengan air mengalir dan sabun, basuh dari depan kebelakang, kemudian keringkan.

Apabila keluhan berlanjut, segera berkonsultasi ke dokter kulit dan kelamin.

Semoga membantu.

Salam sehat,

dr. Lizsa

kesehatan organ intimkesehatan wanitaorgan intim wanita

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved