17 Agt 2021, 22:52
OP
Info Penanya: OP
dok kulit kepala saya terasa gatal, dan seperti ada ketombe. tapi menurut saya itu bukan ketombe melainkan bekas luka yang mengering setelah itu saya garuk dan hasilnya seperti ketombe. penyakit apa yang saya alami dok?
Dilihat 1141
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Sylvia V
Selamat pagi OP,
Jika tidak dilihat secara langsung, maka akan sulit untuk menginterpretasikan penyakit kulit kepala apa yang Anda derita. Pasalnya, dari ciri-ciri yang Anda sebutkan yaitu gatal dan ketika digaruk keluar ketombe, bisa disebabkan oleh berbagai kondisi.
Berikut beberapa di antaranya:
Jadi, jika Anda ingin memastikan yang mana penyebab keluhan kulit kepala Anda, berkonsultasilah kepada dokter spesialis kulit ya. Anda dapat melakukan konsultasi online dan mengirimkan foto kulit kepala Anda, atau langsung membuat janji tatap muka.
Upayakan juga untuk senantiasa menjaga kesehatan kulit kepala dengan cara memastikannya tetap kering dan tidak lembab. Lakukan keramas tiap dua hari sekali dengan sampo yang rendah bahan kimia. Setelah keramas, tepuk-tepuk kulit kepala dengan lembut ya. Semoga bermanfaat.
Salam sehat,
dr Sylvia
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Dijawab oleh dr. R. H. Rafsanjani
Article Terkait
Efektivitas produk sampo antikutu lambat laun menurun dalam membasmi kutu rambut. Hal ini disebabkan kutu rambut telah kutu rambut bermutasi genetik dan kebal. Salah satu cara menghilangkan kutu rambut adalah rutin menyisir rambut dengan sisir serit.
Cara menghilangkan ketombe dengan garam belum teruji secara medis. Sebaliknya, ada cara yang lebih ampuh untuk membasmi masalah kulit kepala ini.
Rambut rontok sekitar 50-100 helai per hari masih terbilang wajar. Namun bagi orang yang menderita penyakit dengan gejala rambut rontok dan pusing, helaian yang terlepas dari kulit kepala jauh lebih signifikan. Beberapa penyakit seperti infeksi kulit kepala hingga masalah tiroid adalah contohnya.
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved