Kmren habis haid saya pasti keputihan byk..
Sekarang kenapa tidak ada ??? Apa ada yang berbahaya...usia sy 46 blm menikah terimakasih
197 Views
0 Balasan
Dijawab Oleh dr. Lidya
(0)
Hallo AS,Saya akan menjawan pertanyaan Anda.Keputihan menjelang haid atau pasca haid memang kerap terjadi. Biasanya keputihan ini tidak berbau, tidak gatal, tidak nyeri, tidak merah pada vagina. Cairan yang keluar juga berupa cairan bening atau kekuningan. Keputihan ini termasuk keputihan normal karena pengaruh hormon.
Penggunaan alat kontrasepsi seperti IUD, KB suntik, Kb pil, atau pengunaan kondom
Pengelolaan stress yang tidak baik menyebabkan gangguan hormon di tubuh menjadi tidak seimbang sehingga dapat menyebabkan keputihan
Kelelahan fisik
Penggunaan celana dalam yang tidak menyerap keringat menyebabkan berkumpulnya bakteri sehingga keputihan dapat terjadi
Penggunaan pembersih kewanitaan secara terus menerus membuat keasaman di vagina menjadi terganggu, kuman baik yang melindungi vagina juga ikut mati, sehingga menyebabkan timbulnya keputihan.
Penatalaksanaan Keputihan
Penatalaksanaan keputihan sesuai dengan penyebabnya. Selain itu Anda juga harus menjaga kebersihan organ intim dengan mengganti pakaian dalam secara rutin, lakukan cebok dengan benar, hindari menggunakan celana yang terlalu ketat.Jika keluhan yang anda alami tidak berkurang, keputihan yang berbau diikuti nyeri saat BAK, perdarahan dari vagina yang terus menerus, disertai penurunan berat badan, maka Anda dapat memeriksakan diri ke dokter. Semoga bermanfaat."Salam sehat,dr. Lidya Hapsari."