logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Kepala

Kepala Sering pusing saat siang hari,apakah itu?

21 Okt 2019, 07:34

AN*

Info Penanya: AN*

Dok, sya mau bertanya sya kalau siang kepala suka pusing terus

Dilihat 49696

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Ghifara Zuhda

(10)

Selamat malam B,

Sakit atau nyeri kepala dalam istilah medis disebut dengan Cephalgia adalah keadaan dimana kita merasakan nyeri,sakit dari yang derajat ringan sampai derajat berat yang menimbulkan rasa seperti ditekan, diikat sampai ditusuk pada area sekitar kepala yang bisa menjalar sekitar dahi ataupun muka. Setiap orang seringkali merasakan sakit kepala sebagai suatu kelainan yang tidak nyaman dan menggangu aktifitas. Berikut adalah beberapa jenis Cephalgia yang biasanya menyerang kita :

  1. Tension Headache. Gejala yang ditimbulkan adalah kepala berat seperti diikat dan terkadang leher terasa kaku dan tidak nyaman. kelainan ini didominasi oleh kaum wanita daripada pria.
  2. Cluster Headche. Gejala yang timbul adalah rasa sakit seperti dibor, bisa satu sisi ataupun kedua sisi kepala. selain itu terkadang menjalar ke area wajah dan seringkali diikuti mata merah dan pilek sebagai kompensasi dari saraf daerah wajah yang meradang. Biasanya pada perokok berat dan didominasi oleh kaum pria.
  3. Migraine. Gejala yang timbul adalah sakit kepala pada sebelah atau satu sisi pada umunya, dimana pasien seringkali mampu mengenali daerah mana yang terasa sakit.

Beberapa tips yang bisa dilakukan untuk mengurangi sakit kepala tersebut yakni:

  • Konsumsi obat pereda nyeri dan vitamin untuk saraf yang bisa dibeli di Apotek terdekat
  • Kurangi atau kelola stress Anda, karena stress bisa memicu sakit kepala menjadi lebih berat.
  • Perbanyak istirahat. Pada keadaan kurang istirahat atau kurang tidur menyebabkan aliran darah dan metabolisme tidak stabil sehingga memicu terjadinya cephalgia.
  • Makan makanan bergizi dan hindari merokok serta alkohol.
  • Rutin berolahraga. Olahraga mampu membuat alirah darah menjadi baik sehigga menurunkan kemungkinan terkena cephalgia.

Berikut ini saya sertakan artikel yang bisa Anda baca untuk lebih menambah wawasan Anda : kebiasaan memicu sakit kepala

Jika ada pertanyaan lebih lanjut Anda bisa konsultasikan dengan dokter Anda. semoga bermanfaat.

Salam sehat,

dr. Ghifara Zuhda.

sakit kepalasakit kepala clusterpusing

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved