2 Mar 2022, 15:06
DB
Info Penanya: DB
Dok, saya wanita umur 25thn, ingin menanyakan, kenapa maaf dibagian tempat kencing atau klitoris rasanya tdk nyaman seperti kadang pegal, geli, panas, bahkan rasa ingin buang air kecil, tidak ada masalah dengan BAK saya normal, gejalanya kadang muncul kadang tidak, pernah saya kira sudah sembuh, besoknya saya terasa ada lagi, sebelumnya saya ada riwayat gangguan kecemasan dan akhir" ini stress jg dok, gejala itu muncul kl saya merasa cemas dan stress,
Dilihat 1362
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Selamat sore, D
Terima kasih atas pertanyaannya.
Daerah vital wanita atau vagina sekitarnya merupakan daerah yang selalu tertutup dan rawan untuk terjadinya infeksi. Gangguan pada vagina termasuk daerah klitoris dapat menimbulkan rasa nyeri, panas, gatal serta menganggu saat berhubungan hingga buang air kecil.
Jika vagina yang pegal dan panas ini hanya terjadi saat stres ada kemungkinan dipengaruhi hormonal namun karena kondisi ini kebanyakan disebabkan oleh infeksi di vagina ada baiknya lakukan pemeriksaan lanjutan di dokter spesialis kandungan guna dipastikan apakah ada masalah pada bagian vagina dan sekitarnya.
Sementara ini, kelola stres dan cemas, banyak air putih, lebih sering untuk ganti celana mencegah lembab di daerah vital, tunda dulu aktivitas seksual selama beberapa hari kedepan.
Anda dapat membaca beberapa forum kami terkait nyeri pada kelamin seperti berikut :
Semoga penjelasan ini bermanfaat.
Salam sehat,
dr. Farah
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Article Terkait
Gejala radang vagina menyebabkan gatal, keluar cairan, dan aroma menjadi tidak sedap. Menjaga kebersihan vagina merupakan cara mencegah terjadinya radang.
Keputihan setelah haid perlu Anda perhatikan. Meski umumnya normal, terdapat beberapa ciri keputihan yang tidak normal dan mengindikasikan adanya gangguan kesehatan.
Wanita yang senang memakai celana dalam ketat tampaknya harus berhati-hati. Pasalnya, celana dalam yang terlalu ketat berdampak buruk bagi kesehatan organ intim. Memilih pakaian dalam yang tepat bukan hanya terkait soal kenyamanan, tetapi juga kesehatan.
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved