28 Mar 2022, 06:31
DM
Info Penanya: DM
Permisi dok, keadaan saya sedang haid 4 hari, lalu pasangan saya meminta kemaluannya dipegang, trs tangan saya terkena cairan sperma, saya lap pake kain sampai kering, saya lupa membersihkan tangan saya dengan air, saat itu saya kebelet pipis tangan itu saya pakai untuk membasuh membersihkan vagina saya. Apakah bisa hamil dok?mohon dijawab?
Dilihat 1174
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti
Selamat siang, D
Kehamilan akan besar terjadi bila berhubungan intim pada mas subur, atau ketika ovulasi. Kehamilan terjadi diawali dengan bertemunya sel sperma, dan sel telur, yang selanjutkan akan terjadi pembuahan. Setelah terjadi pembuahan, sel telur akan menempel pada dinding rahim untuk berkembang, hingga saatnya dilahirkan. Banyak yang menanyakan, apakah kehamilan masih dapat terjadi bila berhubungan intim tanpa melakukan penetrasi. Maka jawabanya adalah, masih mungkin terjadi kehamilan bila melakukan hubungan intim walau tanpa melakukan penetrasi.
Sebab terjadinya kehamilan pada hubungan intim tanpa pentrasi :
Pada hubungan intim tanpa pentrasi, dapat terjadi kehamilan, karena;
Sel sperma tidak dapat hidup lama diluar tubuh. Sel sperma akan segera mati bersamaan dengan mengeringnya cairan ejakulasi. Bila anda memegang vagina, setelah anda mengeringkan tangan yang terkena cairan ejakulasi, maka hal ini tidak menyebabkan kehamilan.
Sementara, kegiatanyang anda lakukan dengan psangan anda, beresiko untuk terjadi infeksi pada organ intim, mau pun infeksi menular seksual. Sebaiknya anda berkonsultasi dengan dokter kulit, dan kelamin, apabila mengalami gangguan pada organ intim anda.Sementara ini, sebaiknya anda menghindari berhubungan intim diluar pernikahan, hindari berhubungan intim saat haid, dan tetap menjaga pola hidup sehat.
Anda juga bisa membaca forum terkait dengan tangan memegang sperma :
Semoga membantu.
Salam sehat,
dr. Lizsa
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti
Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti
Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti
Article Terkait
Bentuk rahim normal pada dasarnya menyerupai buah pir yang terbalik. Akan tetapi, sebagian wanita memiliki kelainan pada bentuk rahimnya. Apa saja kelainan tersebut?
Morning wood atau ereksi di pagi hari merupakan pertanda jika penis berada dalam kondisi yang sehat. Lantas, apa penyebab hal ini bisa terjadi? Bagaimana jika penis tidak ereksi di pagi hari?
Meski namanya adalah tindik vagina, kenyataannya bagian yang ditindik adalah bagian klitoris. Beberapa orang percaya t meningkatkan orgasme.
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved