2 Okt 2021, 07:30
VS
Info Penanya: VS, Wanita, 27 Tahun
Selamat pagi dok,mohon maaf mengganggu waktunya,saya Vania Izin bertanya,saya HPHT tanggal 26 - 30 Agustus 2021,berhungungan intim tanggal 12 September 2021 dan sampai sekrang tggl 2 bulan oktober saya belom haid dok,dan sudah melakukan tespek 1 kali namun hasilnya negative,pada halnya saya rasa sakit pinggang hilang timbul,perut bawa juga sering sakit,kepala sakit.kadang-pusing,,apakah saya hamil dok. Terima kasih dok.
Dilihat 1325
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Vina Liliana
Selamat siang VS,
Berhubungan seksual adalah salah satu kebutuhan orang dewasa yang sudah menikah untuk menghasilkan keturunan dan juga untuk menjaga keharmonisan hubungan rumah tangga. Adanya keterlambatan haid paska berhubungan seksual seringkali dianggap sebagai suatu kehamilan dan jika hasil tes packnya negatif maka akan muncul kebingungan. Padahal perlu diketahui bahwa penyebab wanita terlambat haid bisa sangat beragam dan bukan hanya karena kehamilan saja.
Jika Anda haid terakhir di tanggal 26 - 30 Agustus 2021 maka HPHT nya ada di tanggal 26 Agustus. Bila dianggap Anda memiliki siklus haid 28 hari sekali maka kemungkinan masa suburnya ada di rentang tanggal 17-21 September. Jika Anda berhubungan seksual di tanggal 12 September maka kemungkinan terjadinya kehamilan sangat kecil, kecuali Anda memiliki siklus haid yang lebih singkat maka perkiraan masa suburnya juga akan lebih cepat.
Jika Anda masih ragu dengan hasil tes pack yang negatif, maka Anda bisa melakukan tes pack ulang jarak 1 minggu kemudian. Jika hasilnya tetap negatif maka artinya memang tidak sedang hamil dan keluhan yang muncul bisa karena PMS, terlambat makan, kelelahan atau kurang minum air putih. Perbaiki pola hidup Anda dan banyak makan sayur serta buah, rutin olahraga dan cukup tidur agar siklus haidnya lancar. Namun jika hasilnya positif maka lakukan pemeriksaan ke dokter kandungan untuk memastikannya.
Salam sehat,
dr. Vina
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Article Terkait
Meski tidak berbahaya untuk ibu maupun bayi di dalam kandungan, munculnya stretch mark pada ibu dapat menimbulkan rasa tidak nyaman akibat rasa gatal. Timbunya stretch mark saat hamil dapat disebabkan oleh peningkatan berat badan yang wajar dialami oleh ibu hamil.
Abstinence adalah pilihan seseorang untuk tidak melakukan hubungan seks dengan siapa pun, termasuk pasangan. Beragam alasan orang melakukannya, mulai dari tidak siap melakukan hubungan seks, sakit saat berhubungan intim, hingga ingin meningkatkan kepuasan di aktivitas seksual lainnya.
Ibu hamil seringkali tidak menyadari keguguran yang terjadi karena blighted ovum. Tanda pembuahan gagal yang terjadi akibat kondisi ini, di antaranya kram perut, perdarahan pada vagina, hingga hilangnya nyeri payudara.
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved