28 Sep 2021, 16:42
N
Info Penanya: N
Dok sy tgl 1 aktober sdh 3 bulan Berarti hitungan hamil 1 minggu sy dimulai dari bulan apa yah dok solanu hitungan saya bedah seminggu sama hasil usg
Dilihat 644
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Selamat sore, N
Terima kasih atas pertanyaan Anda
Hamil terjadi selama kurang lebih 40 minggu. Usia kehamilan ini bisa diketahu dengan berbagai cara. Seperti dengan cara perhitungan manual menggunakan last menstrual period atau sering dikenal dengan istilah HPHT (hari pertama haid terakhir), atau dengan cara menggunakan USG kandungan.
Terkait dengan apa yang Anda tanyakan jika pada tanggal 1 oktober perkiraan usia kehamilan Anda berkisar pada 12 minggu (3 bulan). Maka kemungkinan perkiraan HPHT Anda berksiar pada tanggal 9 Juli 2021, dan usia kehamilan 1 minggu pada tanggal 16 Juli 2021 dengan hari perkiraan lahir (HPL) sekitar 16 April 2022. Untuk perhitungan usia kehamilan menggunakan HPHT ini akan tepat bila siklus haid Anda bekisar 28 hari. Sedangkan usia kehamilan yang dihitung melalui USG diketahui berdasarkan ukuran janin. Oleh sebab itu, usia kehamilan selisih 1 minggu masih dianggap wajar. Namun yang terpenting adalah Anda tetap menjaga kesehatan diri dan juga kesehatan janin Anda.
Semoga bermanfaat.
Salam sehat,
dr. Dwiana A
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti
Article Terkait
Kondisi leher hitam saat hamil terjadi karena perubahan hormon yang merangsang produksi melanin (sel pembuat warna kulit). Hal ini umumnya normal dan akan menghilang setelah melahirkan.
Tanda gawat janin perlu diketahui agar bayi terselamatkan di dalam kandungan. Ciri-ciri gawat janin adalah adanya ukuran tubuh janin tidak sesuai dengan usia kehamilan hingga bayi jarang bergerak.
Ukuran janin pada trimester 1 cenderung sangat kecil sehingga tidak tampak perubahannya pada ibu hamil. Ini dia perkembangan ukuran bayi dalam kandungan selama trimester 1.
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved