logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Kandungan

Lepas Kb implan 2 minggu, tidak haid dan mual apakah hamil?

31 Mar 2022, 17:07

NK

Info Penanya: NK

Maaf dok ijin bertanya..saya kn kb implan dan ini udah saya lepas.saya dari dulu tidak pernah haid sama sekali dok bahkan ini saya lepas implan udh 2 minggu belum haid juga..saya berhubungan setelah lepas implan 1 minggu dan kenapa ini saya pusing,mual dan gk mau makan..apa kemungkinan saya hamil dok

Dilihat 2708

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Sarah Fajriah

Selamat siang,NK

Terimakasih sudah memberikan pertanyaan

KB atau Keluarga Berencana merupakan program pemerintah untuk membantu masyarakat mengatur jumlah keturunan dan memberikan jarak antar kelahiran, untuk menurunkan kematian Ibu dan bayi. KB dilakukan dengan menggunakan alat kontrasepsi. Alat kontrasepsi terbagi menjadi 2 yaitu hormonal dan non-hormonal. 

KB implan yang saat ini Anda gunakan merupakan KB golongan hormonal, karena terdapat sintetik hormon dalam susuk yang di pasangkan di lengan. Fungsi sintetik hormon ini adalah untuk mempengaruhi lendir serviks agar tidak ada sperma yang bisa masuk dan membuahi sel telur. 

Namun KB implan juga memiliki beberapa efek samping,

Efek samping KB implan:

  • Gangguan siklus haid (tidak haid sama sekali atau flek berkepanjangan)
  • Pusing
  • Mual dan muntah
  • Nyeri payudara
  • Nyeri lengan di area susuk di masukkan
  • Tidak bisa angkat berat 

Jika saat ini Anda katakan belum haid juga setelah melepaskan KB. Ini karena efek kb masih ada, biasanya hormonal akan kembali normal setelah melepaskan kb hormonal berkisar 3-6 bulan kedepan. Namun tidak menutup kemungkinan, jika Anda berhubungan seksual dengan suami tanpa pengaman saat tidak menggunakan KB, tentu bisa terjadi kehamilan. 

Saat ini lakukan test pack dengan urine pagi hari bangun tidur, atau lebih pastinya adalah dengan memeriksakan ke dokter spesialis kandungan untuk mengetahui penyebab belum haid dan muncul gejala yang mirip dengan tanda kehamilan. 

Selain itu Anda dapat membaca beberpa forum terkait lepas kb implan 2 minggu dan tidak haid, mual apakah hamil:

Semoga bermnfaat 

Salam sehat

dr.Sarah

siklus haidhamilpenggunaan kbkontrasepsi

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved