22 Sep 2021, 15:20
N
Info Penanya: N, Wanita, 28 Tahun
Dokter, sudah satu minggu sariawan saya tidak sembuh. Padahal saya sudah mengonsumsi makanan yang banyak kandungan vitamin C, suplemen juga, tapi tidak sembuh juga. Apa benar sariawan bisa sembuh sendiri? Biasanya, berapa lama sariawan sembuh? Bagaimana cara mengatasi sariawan agar cepat sembuh?
Dilihat 3016
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Aisyah Nur Ramadhani
Selamat Sore N,
Terimakasih atas pertanyaan Anda di SehatQ.
Sariawan atau biasa juga disebut stomatitis dalam istilah medis. Merupakan suatu keadaan dimana terjadi luka di bagian lidah, bibir, pipi bagian dalam atau gusi. Saat seseorang mengalami sariawan tentunya akan muncul beberapa keluhan seperti susah makan, minum dan malas untuk berbicara. Sariawan bisa disebabkan oleh beberapa penyebab.
Sariawan akan sembuh dalam waktu kurang lebih 14 hari. amun hal tersebut tentunya di pengaruhi juga oleh kondisi fisik dan daya tahan tubuh masing-masing orang. Jika tidak kunjung membaik selama lebih dari 14 hari, sebaiknya konsultasikan lebih lanjut ke dokter gigi atau lakukan konsultasi online chat ke dokter gigi.
Semoga bermanfaat,
Salam sehat,
dr. Aisyah
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. R. H. Rafsanjani
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Article Terkait
Para ahli gigi sepakat penggunaan dental floss dapat membersihkan sela-sela gigi. Menggunakan benang gigi juga mengurangi kemungkinan Anda terkena penyakit seperti karies.
Bintik putih di bibir dapat disebabkan oleh berbagai hal. Umumnya, kondisi ini tidaklah mengkhawatirkan namun bisa juga menandakan masalah yang serius.
Langit-langit mulut bengkak umumnya disertai dengan gejala nyeri, mulut kering, hingga sariawan. Penyebabnya pun beragam, mulai dari luka di mulut, dehidrasi, hingga kanker.
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved