logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Tulang

Kapan pen dicabut, dan berapa biayanya?

10 Jun 2023, 02:22

LA

Info Penanya: LA

Dok berapa biaya pelepasan pen luar

Dilihat 291

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti

Selamat pagi, LA

Terimakasih atas pertanyaannya.

Pen adalah alat fiksasi tulang yang dipasang pada penderita patah tulang. Pen bertujuan, agar tulang yang patah tidak bergeser, sehingga penyembuhan tulang terjadi dengan baik, dan tidak ada kelainan bentuk. Pencabutan pen dilakukan bila tulang sudah menyambung secara sempurna, dan biayanya akan bervariatif.

Kapan pen dicabut, dan berapa biayanya?

Pencabutan pen dilakukan bila tulang yang patah sudah menyambung dengan sempurna. Lama waktu penyembuhan patah tulang akan bergantung dengan beberapa hal, seperti :

Lokasi tulang yang patah, biasanya tulang kaki akan lebih lama sembuh, dibandingkan dengan tulang tangan,

  • Usia, pada usia lanjut akan lebih lama terjadi proses penyembuhan,
  • Jenis patah tulang,
  • Aktifitas sehari-hari,
  • Pola makan,
  • Riwayat penyakit lain, seperti penderita diabetes lebih lama sembuh, dan
  • Kondisi lainnya.

Biasanya cabut pen dilakukan 20-24 minggu setelah pemasangan, dengan pemeriksaan dokter ortopedi terlebih dahulu, untuk menentukan apakah tulang yang patah sudah sembuh baik, atau belum. Untuk biayanya sendiri akan berbeda-beda, sesuai dengan pen yang digunakan, jenis patah tulang, kelas yang diambil saat perawatan, Rumah Sakit, dan lainnya. Sebaiknya anda menanyakan harga pastinya pada Rumah Sakit tempat anda ingin melakukan operasi cabut pen. Anda juga dapat menggunakan BPJS, untuk melakukan pencabutan pen, dengan cara meminta rujukan ke fasilitas kesehatan tingkat 1, seperti puskesmas, untuk ke dokter ortopedi.

Sebaiknya anda melakukan konsultasi dengan dokter ortopedi, untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut, seperti dengan melakukan foto rontgen tulang yang patah. Selain itu, sebaiknya istirahat cukup, konsumsi makanan, dan minuman dengan tinggi protein, dan kalsium, konsumsi vitamin D, hindari menggunakan tulang yang patah berlebihan.

Anda juga bisa membaca forum trait dengan pen :

Semoga membantu .     

Salam sehat,

dr. Lizsa

masalah tulangpatah hidungkesehatan tulang

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved