8 Agt 2021, 11:45
DC
Info Penanya: DC
Dok, saya punya cucu bayi prematur lahir 6 bulan 2 minggu, laki-laki, bobot 1,7kg. Ibu nya meninggal pas melahirkan. Sekarang sudah 3 bulan 2 minggu, bobot 3,5 kg. Konsumsi hanya susu formula lbw. Apakah sudah bisa ganti dari sufor lbw?
Dilihat 2587
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Pany
(2)
Selamat malam DC
Bayi yang lahir prematur terutama yang jauh dari usia kehamilan cukup bulan pasti mengalami berat badan lahir rendah. Pada kondisi ini tubuh bayi sangat rentan dan memerlukan perawatan khusus untuk menunjang kebutuhannya hingga tubuhnya siap untuk beradptasi di dunia luar.
Dalam mengejar berat badan bayi serta pertumbuhannya adalah dengan menggunakan usia koreksinya sebagai patokan. Seperti pada cucu anda yang jika usianya sekarang sudah 3 bulan 2 minggu, namun lahir lebih awal 3 bulan 2 minggu, berarti usia koreksinya sama dengan bayi yang baru lahir. Namun apabila maksud anda adalah usia koreksinya 3 bulan 2 minggu maka berat badan bayi masih belum mencukupi karena idealnya berat badan bayi laki-laki usia 3 bulan 2 minggu adalah 4-6 kg.
Sehingga jika anda hendak mengganti susu LBW ke susu yang lainnya anda perlu menanyakan hal tersebut ke dokter anak yang menangani cucu anda agar bisa disesuaikan dengan kondisinya. Hal ini untuk menghindari berbagai efek samping penggantian susu secara sembarang yang bisa meninbulkan gangguan pencernaan pada bayi, apalagi pencernaan bayi masih sangat rentan.
Jagalah bayi dalam keadaan hangat untuk mencegah hipotermia serta pantau tumbuh kembangnya secara rutin sesuai dengan usia koreksinya.
Semoga bermanfaat
Salam sehat
dr. Pany
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Article Terkait
Bayi prematur yang lahir sebelum minggu ke-23 kehamilan, biasanya tidak dapat bertahan hidup. Sementara itu, bayi prematur yang lahir setelah minggu ke-28 kehamilan memiliki tingkat kelangsungan hidup yang tinggi.
Tanda bayi tidak cocok susu formula disebabkan alergi protein susu maupun intoleransi laktosa. Gejala yang akan timbul mulai dari diare hingga gangguan saluran pernapasan
Kehamilan remaja remaja memiliki risiko yang lebih tinggi dari kehamilan di usia matang atau di atas 19 tahun. Kehamilan ini dapat meningkatkan risiko preeklampsia hingga lahir prematur.
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved