11 Mei 2022, 09:49
A
Info Penanya: A
Kenapa dgn kulit saya, jika di bandingkan dgn org yg sama di tempat berbeda hasilnya beda. Kulit saya jika terkena cahaya/ di luar ruangan maka terlihat putih sedangkan di dalam ruangan/ non cahaya maka gelapp dok, banyak temen bahkan sampai adik saya sndri bilang kulit saya aneh dok apakah karena handbody, iya saya memakai handbody yg mencerahkan kulit buka memutihkan kulit
Dilihat 1262
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Sarah Fajriah
Selamat malam, A
Terimakasih sudah memberikan pertanyaan
Kulit cerah dan sehat merupakan impian bagi setiap orang. Kulit yang cerah bukan berarti harus putih, namun kulit cerah dimaksudkan ternutrisi dan indah. Terutama bagi wanita, kesehatan kulit dan kulit yang cerah tentu akan menambah kecantikan dan estetika. Kulit cerah dan bercahaya adalah dimana kulit nampak sehat, kenyal lembut dan tidak kering. Warna kulit juga tampak merata dan tidak adanya flek hitam atau bercak berbeda warna.
Seperti yang Anda tanyakan, apakah kulit cerah Anda karena menggunakan lotion? Bila dalam lotion tersebut terdapat kandungan vitamin yang menutrisi kulit dan kandungan zat lain yang dapat menjaga kesehatan dan membuat kulit cerah tentu lotion tersebut berpengaruh dalam mendapatkan kulit cerah Anda. Namun, pola makan Anda, keseharian, genetik juga berpengaruh kepada kulit cerah yang Anda miliki saat ini
Jaga kulit cerah Anda dengan selalu menggunakan sunscreen minimal spf 30 setiap keluar rumah,ikuti tips diatas dan konsultasikan ke dokter spesialis kulit untuk mendapatkan kulit sehat cerah.
Selain itu Anda juga dapat membaca ebberapa forum terkait tips mendapatkan kulit cerah dan sehat:
Semoga bermanfaat
Salam sehat
dr.Sarah
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Article Terkait
Manfaat VCO untuk wajah tak terlepas dari kandungan antioksidan dan polifenol di dalamnya. Manfaat VCO untuk kulit wajah mulai dari mengatasi jerawat, menghilangkan noda hitam, mencegah keriput, hingga mempercepat penyembuhan luka.
4 Sep 2023
Cara mengatasi bibir kering dan pecah-pecah dapat dilakukan dengan banyak minum air putih, mengoleskan pelembap bibir, tidak menjilat bibir, hingga menggunakan bahan-bahan alami.
3 Jan 2023
Cara agar badan wangi sepanjang hari adalah dengan mandi sampai bersih, pakai deodoran, gunakan parfum di titik nadi, oleskan krim atau losion, jaga kebersihan rambut dan mulut, kenakan pakaian bersih, hindari makanan berbau, minum cukup.
11 Feb 2023
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved