29 Des 2020, 10:58
RC
Info Penanya: RC
Saat pertama kali melakukan hubungan suami istri apa selalu keluar darah ya dok?
Dilihat 6249
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Constantia Evelin Kwandang
Halo R,
Pada saat berhubungan seksual untuk pertama kalinya, tidak semua wanita akan mengeluarkan perdarahan. Pada wanita yang perdarahan saat pertama kali selaput dara sobek, artinya wanita ini memiliki selaput dara yang tebal dan kurang elasti, sedangkan pada wanita yang memiliki selaput dara tipis dan elastik, robekan tidak akan menyebabkan keluarnya darah. Perdarahan umumnya hanya sedikit hingga hanya berupa tetesan.
Beberapa wanita bahkan bisa dilahirkan tanda selaput dara atau bahkan ada yang selaput daranya sangat elastis hingga baru robek saat melahirkan, maka dari itu tidak semua wanita akan mengeluarkan darah saat berhubungan seksual pertama kali.
Namun berdarah saat berhubungan intim pertama kali tidak selalu adalah pertanda robek selaput dara. penyebab perdarahan yang dapat terjadi antara lain luka pada vagina karena vagina kering, peradangan pada vagina, atau menstruasi. Robekan selaput dara juga dapat terjadi tidak hanya melalui hubungan seksual namun kegiatan seperti bersepeda, berkuda, dan riwayat cedera dapat menyebabkan robekan selaput ini bahkan saat masih kanak-kanak.
Salam sehat
dr. Evelin Kwandang
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. R. H. Rafsanjani
Dijawab oleh dr. R. H. Rafsanjani
Article Terkait
Cara menghilangkan bekas cupang di leher mungkin dibutuhkan bagi beberapa orang yang kerap asyik berciuman sampai meninggalkan bekas di area tubuh. Cara cepat menghilangkannya bisa dilakukan dengan bahan-bahan alami.
Keluar darah pada vagina saat berhubungan seks disebut sebagai perdarahan postcoital. Umumnya, penyebabnya adalah cedera dan vagina kering. Ketahui penyebab lainnya.
Cara mengembalikan nafsu birahi wanita perlu dimulai dengan komunikasi bersama pasangan. Coba juga menerapkan pola hidup sehat dan variasi gaya bercinta.
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved