logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Kandungan

Hamil muda lalu hubungan intim keluar di dalam, aman kah ?

18 Jun 2023, 11:52

AD

Info Penanya: AD

Dok saya hamil trimester pertama,dan melakukan hubungan intim ..tanpa sengaja sperma keluar didalam..itu gimana cara menanganinya?

Dilihat 177

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. R. H. Rafsanjani

Selamat sore, AD

Terima kasih sudah bertanya.

Adanya riwayat sedang hamil muda atau trimester pertama lalu melakukan hubungan intim dan ejakulasi di dalam akan membuat penderitanya menjadi khawatir. Hubungan intim pada hamil muda sebenarnya boleh saja dilakukan asalkan sebelumnya sudah melakukan pemeriksaan dan dinyatakan aman dan sehat kehamilannya serta tidak adanya riwayat keguguran sebelumnya.

Berikut beberapa tips berhubungan intim yang aman saat hamil muda :

  • Pastikan bahwa kandungan dalam keadaan sehat
  • Melakukan hubungan intim dengan tidak terlalu agresif
  • Berhubungan intim dengan posisi woman on top atau wanita yang diatas agar tidak adanya tekanan pada janin
  • Tidak berhubungan intim terlalu sering misalnya 1-2 kali dalam seminggu
  • Hindari melakukan hubungan intim bila adanya riwayat perdarahan
  • Hindari hubungan intim bila sering kram
  • Hindari hubungan intim bila ada riwayat keguguran sebelumnya

Berikut cara menjaga kehamilan pada trimester pertama :

  • Konsumsi makanan yang sehat dan bergizi
  • Banyak minum air putih
  • Hindari konsumsi makanan yang mentah dan yang di bakar
  • Kelola pikiran agar tidak mudah stres
  • Hindari melakukan aktivitas fisik yang berat
  • Hindari naik turun tangga bila adanya riwayat perdarahan
  • Olahraga ringan seperti jalan sehat, renang atau senam hamil
  • Rutin memeriksakan kandungan dengan dokter
  • Konsumsi vitamin untuk menunjang kehamilan

Bila setelah hubungan intim lalu keluar flek darah atau kram perut, dianjurkan untuk segera ke IGD rumah sakit atau memeriksakan diri dengan dokter spesialis kandungan untuk memastikan kondisi dan penanganan lebih lanjut.

Berikut forum yang bisa di baca terkait keluhan serupa :

Salam sehat,

dr. Rafsan

menjaga kehamilanhamiltrimester pertama kehamilan

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved