logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Penyakit Lainnya

Hal apa saja yang perlu kita hindari untuk mencapai pola hidup sehat?

31 Okt 2021, 16:39

P

Info Penanya: P

Dokter, saya ignin bertanya, hal apa yang menggambarkan kalau kita sudah mencapai pada pola hidup sehat? Apa yang harus dihindari agar tetap berada di jalan pola hidup sehat? Dok, kasih tips dong untuk menjalankan pola hidup sehat yang mudah dan aman.

Dilihat 6535

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Pany

(1)

Selamat malam P

Pada dasarnya menerapkan pola hidup sehat artinya adalah segala usaha yang dilakukan yang bertujuan untuk menjadi sehat dan mencegah penyakit berat atau kondisi kritis. Hal ini termasuk didalamnya prinsip, cara dan gaya hidup yang anda lakukan serta komitmen dalam melaksanakannya sehingga menjadi sebuah kebiasaan hidup.

Menerapkan Pola Hidup Sehat

Dengan menjaga pola hidup sehat anda bisa merasakan berbagai manfaatnya seperti berat badan ideal dan stabil, terlihat segar dan lebih muda, tidak mudah lelah atau sakit, tidur nyenyak, dan merasa bahagia. Dalam mencapai hal tersebut tentunya bisa dengan menerapkan hal-hal berikut:

  1. Menenangkan pikiran dengan relaksasi dan meditasi, bisa berlibur, melakukan hobi yang disenangi dan sebagainya
  2. Rajin berolahraga dengan total 2,3 jam perminggu, disesuaikan dengan kemampuan tubuh dan olahraga yang anda senangi
  3. Tidur 8 jam malam hari, tidak bergadang
  4. Mengkonsumsi makanan sehat dan bergizi seimbang serta probiotik
  5. Rajin membersihkan ruangan atau lingkungan tempat tinggal 
  6. Melakukan pemeriksaan kesehatan secara berkala
  7. Menjaga kesehatan gigi dan mulut dan rajin membersihkan karang gigi ke dokter gigi

Hal-hal Yang Perlu Dihindari

Sementara hal-hal yang perlu dihindari adalah:

  • Konsumsi alkohol, rokok, obat-obatan terlarang, makanan instan, berpengawet dan mengandung bahan kimia
  • Stres dan kelelahan berkepanjangan dan pikiran negatif
  • Membiarkan tempat tinggal kotor dan lembap
  • Bergadang dan kurang tidur atau kebanyakan tidur
  • Tidak melakukan aktivitas fisik
  • Berolahraga berlebihan juga tidak baik
  • Kurang minum air putih

Pola hidup sehat dimulai dari hal-hal yang kecil dan bisa anda lakukan secara bertahap. Pada nantinya anda akan terbiasa dengan pola ini dan merasakan manfaatnya serta tubuh menjadi lebih sehat. Anda juga bisa berkonsultasi ke dokter gizi mengenai cara hidup sehat.

Anda juga bisa membaca forum terkait pola hidup sehat berikut:

Semoga bermanfaat

Salam sehat

dr. Pany

tips kesehatanmenjaga kesehatanresolusi kesehatanpola hidup sehat

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved