logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Gigi & Mulut

Bagaimana penanganan gusi bernanah?

2 Sep 2021, 20:02

EA

Info Penanya: EA

Dok kemaren kan gusi saya bengkak terus bernanah lalu pecah sekarang gusi saya sakit banget dok bahkan ada tumbuh sariawan obat apakah kira kira yg cocok buat saya dok karna ini sudah 1 minggu nyerinya dok, saya juga sudah minum obat nyeri dan kumur kumur air garam

Dilihat 537

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Farahdissa

Selamat malam, E

Terima kasih atas pertanyaannya.

Gusi bernanah adalah kondisi dimana terbentuk benjolan seperti bisul yang terjadi biasanya karena suatu infeksi.  Kondisi ini dapat disertai dengan gusi bengkak, kemerahan, mudah berdarah dan nyeri hebat.  

Penyebab gusi bernanah :

  • Periodontitis atau infeksi yang menyerang jaringan gusi yang dapat menimbulkan gigi goyang. 
  • Kebersihan gusi dan gigi yang tidak terjaga. 
  • Merokok dan alkohol. 
  • Daya tahan tubuh yang menurun. 

Jadi jika sudah ada nanah di gusi maka pertanda adanya infeksi yang cukup berat di gusi dan jika tidak tertangani dapat menimbulkan kondisi lebih parah.  Untuk itu ada baiknya segera periksa ke dokter gigi karena obat-obatan dan kumur hanya bersifat sementara.  Selama penyebab tidak teratasi maka sakit akan terus kambuh.  

Beberapa tindakan awal mencegah gusi semakin sakit :

  • Hindari makanan yang terlalu panas, terlalu manis, asam, pedas, gorengan, keras, pengawet, instan, dan berkafein. 
  • Mengunyah makanan di bagian yang tidak sakit. 
  • Tetap jaga kebersihan gusi dan gigi dengan sikat gigi setelah makan, gunakan benang gigi dan kumur dengan obat kumur. 
  • Perbanyak minum air putih. 
  • Konsumsi obat nyeri seperlunya. 

Semoga penjelasan ini bermanfaat.

Salam sehat,

dr. Farah

kesehatan gigikesehatan mulutradang gusiabses gusi

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved