logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Gigi & Mulut

GIgi berlubang dan tidak bisa makan apa penanganannya?

18 Sep 2020, 18:59

D

Info Penanya: D

Dok ini gigi saya sudah berlubang lebar sekali, susah untuk makan. Mau di cabut tetapi masih dalam kondisi pandemi jadi takut. Tolong sarannya dok bagaimana agar saya bisa makan walaupun dengan gigi yang berlubang besar.

Dilihat 10873

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Vina Liliana

(1)

Selamat pagi D,

Sakit gigi adalah salah satu permasalahan sepele pada gigi namun bila dibiarkan maka akan semakin parah dan tidak jarang harus berakhir dengan pencabutan gigi. Hal ini terjadi karena adanya gigi yang berlubang dan terjadi infeksi bakteri, sehingga timbul rasa nyeri, gusi bengkak, badan demam hingga sakit kepala.

Penanganan utama yang perlu dilakukan untuk gigi berlubang adalah penambalan gigi yang berlubang, namun bila lubang sangat besar dan dalam dan tidak memungkinkan untuk ditambal, maka dokter gigi dengan terpaksa akan melakukan pencabutan gigi. Namun gigi yang masih sakit tidak bisa langsung dicabut, harus menunggu gigi tidak sakit baru bisa dicabut.

Penanganan sementara agar gigi Anda tidak terlalu nyeri dan bisa makan adalah:

  • Minum paracetamol untuk pereda nyeri ringan.
  • Kumur air hangat dengan sedikit garam.
  • Kompres bagian pipi yang bengkak menggunakan air hangat atau kompres dengan es batu secara bergantian.
  • Hindari makanan yang keras.
  • Sebisa mungkin mengunyah dengan sisi gigi yang tidak sakit.

Sebaiknya lakukan pemeriksaan ke dokter gigi agar sakit gigi yang Anda rasakan tidak berlarut-larut.

Salam sehat,

dr. Vina

sakit gigigigi berlubanggigi goyang

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved