logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Kulit & Kelamin

Gatal selangkangan yang tidak kunjung sembuh

9 Mei 2020, 11:22

RN

Info Penanya: RN

Dok..mau tanya saya merasakan gatel di daerah selangkangan yang gak sembuh sembuh walau sudah di obati..tolong saran nya dok..terkadang sangat menyiksa dengan rasa gatel nya apa lagi kalo lembab dan malam hari.membuat aku susah tidur karena terganggu dg gatel nya .terima kasih.

Dilihat 49323

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Rahmita Dewi

(42)

Selamat sore, RN.

Gatal selangkangan merupakan keluhan yang sering kali terjadi karena lokasi selangkangan yang rentan gesekan dan keadaan yang lembap. Keluhan ini dapat terjadi pada wanita ataupun pria dan umumnya tidak disebabkan oleh hal yang berbahaya.

Gatal selangkangan atau yang sering disebut dengan jock itch umumnya disebabkan oleh infeksi jamur tinea cruris, kutu kemaluan, iritasi, dermatitis dan lain-lainnya, akan tetapi infeksi jamur lebih sering terjadi. Kendati tidak berbahaya tetapi infeksi jamur dapat berkembang biak dengan cepat serta dapat menular pada bagian tubuh lain dan menular pada orang lain dengan penggunaan barang yang bersamaan seperti pakaian dan handuk.

Menganai keluhan yang Anda alami, umumnya Anda dapat membeli produk salep antijamur bergolongan bebas terbatas yang dijual di apotek dengan rentang waktu penggunaan minimal satu atau dua minggu. Infeksi jamur dapat memerlukan waktu yang cukup lama untuk proses penyembuhannya, hal ini bergantung juga pada derajat keparahan dan luasnya infeksi tersebut. Jika Anda sudah mencoba berbagai macam obat apotek dan masih tidak kunjung sembuh, maka mungkin sudah saatnya Anda berobat secara langsung pada dokter, agar diberikan pengobatan yang lebih intensif.

Untuk sementara hindarilah keadaan lembap dengan lebih sering mengganti pakaian dalam dan menggunakan bahan yang menyerap keringat. Usakan untuk menjaga keadaan selangkangan untuk tetap kering.

Demikian yang dapat kami sampaikan, semoga bermanfaat dan terimakasih telah menggunakan layanan aplikasi SehatQ.
 
Salam sehat,
 
dr. Rahmita Dewi
penyakit kulitmasalah kulitinfeksi kulit

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved