logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Kulit & Kelamin

Gatal pada wajah karena berkeringat mengapa?

9 Mei 2023, 22:07

SS

Info Penanya: SS

Dok saya mau tanya udah 4 hari ini kulit wajah saya gatal kalo berkeringat di jam 10 siang keatas,,,, kadang ngebentuk bentol² di bagian dahi, pipi, sama rahang gak merah tapi gatel ,,,, tolong sarannya dong Dok

Dilihat 363

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe

Selamat Pagi SS
 
Terimakasih atas pertanyaan Anda di SehatQ.
 
Kondisi kulit wajah yang gatal tentunya bisa menimbulkan rasa kurang nyaman. Anda sebaiknya memperhatikan produk yang anda gunakan di kulit wajah anda ya, karena kondisi kulit normal tidak akan gatal walaupun sedang berkeringat. Kondisi kulit wajah yang gatal ketika berkeringat bisa disebabkan gangguan pada skin barrier pada kulit yang bisa disebabkan berbagai kondisi seperti dibawah ini.
 

Penyebab kulit wajah gatal ketika berkeringat :

  • Dermatitis alergi
  • Reaksi iritasi akibat skincare
  • Infeksi jamur
  • Reaksi peradangan akibat gangguan pada skin barrier kulit
  • Efek samping penggunaan kosmetik atau produk pada wajah
  • Gangguan lain pada kulit

Beberapa hal yang dapat dilakukan untuk mengatasi wajah yang gatal :

  • Kompres es bagian kulit wajah yang gatal
  • Segera keringkan wajah yang berkeringat
  • Hindari paparan sinar matahari langsung ke kulit
  • Gunakan sunscreen secara rutin untuk mencegah radiasi sinar matahari
  • Gunakan produk skincare sesuai jenis kulit
  • Minum air putih yang cukup untuk menjaga kelembaban pada  kulit anda
  • Makan makanan yang sehat dan bergizi
  • Konsumsi obat anti alergi seperti CTM sesuai petunjuk pada kemasan

Jika kondisi kulit terus berlanjut, maka segera periksakan kondisi kulit anda ke Dokter Kulit terdekat ya, agar bisa diperiksa dan diberikan tatalaksana yang tepat sesuai kondisi kulit saat ini.

 

Andapun selain itu juga dapat melihat beberapa forum kami yang berkaitan dengan judul ini  :
 
 
Semoga bermanfaat
Salam sehat
 
dr. Liliani
kesehatan kulitkulit dan kecantikanperawatan wajah

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved