6 Nov 2018, 20:50
DE
Info Penanya: DE, Wanita, 23 Tahun
Dear Dokter, Sejak beberapa bulan yang lalu saya mengalami gatal di bibir vagina bagian atas yang tidak kunjung sembuh, kemungkinan apa penyebabnya ya? Terus bagaimana mengobatinya karena sudah berbagai cara dilakukan tapi belum sembuh juga. Tolong diberikan solusinya karena sangat mengganggu dan menyiksa. Terima kasih.
Dilihat 1031626
13 Komentar
Dijawab oleh Tim Dokter Sehatq
(281)
Dear Ibu DEP,
Gatal pada bibir kemaluan merupakan keluhan yang sering dialami oleh wanita dalam segala umur. Keluhan vagina gatal ini bisa disebabkan oleh hal yang sepele ataupun penyebab yang memerlukan penanganan lebih lanjut
Untuk pencegahan dan menunjang kesembuhan maka dapat dilakukan hal sebagai berikut :
Sebaiknya bila sudah melakukan langkah – langkah diatas, namun keluhan gatal tidak berkurang, maka segera kunjungi Dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan (Sp OG) untuk melakukan konsultasi lebih lanjut.
Baca juga mengenai vagina gatal berikut ini:
Salam Sehat
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Dikomentari oleh
DP
18 Apr 2020, 17:33:36
Apakah itu akan berbahaya jika dibiarkan dok?
Dijawab oleh
dr. Vina Liliana
19 Apr 2020, 20:21:58
Selamat malam DP, Berbahaya tidaknya tergantung dari penyebabnya, namun bila dibiarkan bisa semakin menyebar. Salam sehat, dr. Vina
Dikomentari oleh
FW
19 Apr 2020, 02:55:15
2hari terakhir gatal didinding vagina dok,, dan setelah saya lihat dikaca ada semacam putih2 semacam santan di sekitar mulut vagina, dan pas berhubungan sama suami juga ya dok keluar putih2 begitu,, padahal saya sudah sering ganti celana dalam dan mencuci vagina saya
Dijawab oleh
dr. Vina Liliana
19 Apr 2020, 20:26:21
Selamat malam FW, Keluhan yang dialami bisa karena adanya keputihan yang disebabkan oleh infeksi jamur. Kondisi area kelamin harus kering, terutama setelah membasuh dengan air harus dilap kering. Hindari celana ketat, dan banyak minum air putih. Atau berendam dengan air rebusan daun sirih. Salam sehat, dr. Vina
Dikomentari oleh
CA
01 Mei 2020, 23:44:07
saya gatel di bibir vagina gatal sekali sampe saya ga tahan lalu di dinding rahim ada bintik² putih dan ketika berhubungan alat kelamin suami saya sakit, apa karna saya pake kb pasang dok ngaruh atau karna yang lain?
Dijawab oleh
dr. Aisyah Nur Ramadhani
02 Mei 2020, 07:30:49
Selamat pagi CA, Vagina gatal dan ada bintik putih kemungkinan bisa di sebabkan oleh infeksi bakter, jamur, maupun virus. Saran saya jaga kebersihan area kewanitaan Anda jangan sampai lembab dan menggunakan pakaian yang terlalu ketat, jika keluhan tidak kunjung membaik sebaiknya berkonsultasi lebih lanjut ke dokter spesialis kulit untuk ditentukan penyebab pastinya dan dilakukan pengobatan. Salam sehat.
Dikomentari oleh
NL
03 Mei 2020, 21:45:12
Bermanfaat
Dikomentari oleh
NL
03 Mei 2020, 21:49:27
Dok kenapa semenjak iud saya jadi keputihan yg berlendir kya dahar,gatel,kadang" bau D pas dinding vagina nya gatal bnget malahan suka smpe lecet" kalo garuk kena air perih trus suka ada putih" gtu kya kapas,, Terimakasih
Dijawab oleh
dr. Adhi Pasha Dwitama
04 Mei 2020, 14:00:34
Siang NL, Jika ada keputihan berlebih dan berubah warna disertai keluhan lain, bisa karena ada infeksi pada vagina karena bakteri ataupun peradangan vagina. Bisa bukan karena IUD nya langsung, jadi ada baiknya untuk dilakukan pemeriksaan terutama pemeriksaan sampel cairan keputihan. Salam sehat.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Stasya Zephora
Dijawab oleh dr. R. H. Rafsanjani
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Article Terkait
Gliserin adalah senyawa alami dari minyak nabati atau lemak hewani. Manfaatnya untuk kulit cukup bervariasi, mulai dari melembapkan kulit, menyejukkan kulit kering, hingga menjaga kulit dari kerusakan akibat lingkungan.
Double cleansing biasanya menggunakan dua produk, produk pertama berbahan dasar minyak atau air, baru setelahnya dilanjut dengan penggunaan sabun cuci muka.
Banyak orang yang menganggap lesung pipi membuat senyum seseorang lebih manis. Adakah cara bikin lesung pipi yang aman bagi mereka yang tidak memilikinya? Simak jawabannya di artikel ini.
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved