22 Jul 2023, 10:18
RP
Info Penanya: RP, Wanita, 25 Tahun
Dok, saya mau bertanya. Setelah satu tahun kb suntik berhenti saya haid dok. Awalnya haid teratur satu minggu. Selang beberapa bulan jadi tidak teratur kadang 2 / 5 hari. 2 harinya banyak 3,4,5 hari ngeflek doang. Dan saya sempet berhubungan intim dengan suami. Karena sudah 3 hari tidak keluar darah. Dan tiba2 setelah berhubungan selang 1 jam saya keluar darah lagi. Bahaya tidak yah dok? Darahnya seperti darah haid.
Dilihat 64
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Saat ini sebaiknya anda coba evaluasi ya, jika gangguan pada siklus menstruasi anda menetap hingga lebih dari 1 tahun pasca berhenti suntik kb, maka disarankan untuk bisa berkonsultasi denagan dokter kandungan, untuk pemeriksaan lanjutan ya.
Anda disarakan untuk bisa kelola stres dengan baik, perbanyak makan makanan yang sehat dan bergizi, banyak minum air putih dan berolahraga secara rutin ya.
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Article Terkait
Penggunaan kondom yang tepat dapat mencegah terjadinya kehamilan. Namun, bukan berarti kondom bisa mempengaruhi siklus haid wanita.
21 Sep 2021
Rasa nyeri, memar, tidak nyaman, atau perdarahan adalah normal setelah pemasangan KB implan. Ketahui apa saja pantangan agar bekasnya cepat kering.
16 Feb 2023
Pil KB biasanya mengandung hormon yang dapat mengendalikan kesuburan wanita. Harga pil KB pun bervariasi, tergantuk mereknya.
11 Agt 2023
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved