31 Jul 2020, 19:16
MY
Info Penanya: MY
Hallo dok saya mengalami sesak nafas batuk berdahak dan flu dok apakah saya terinfeksi firus corona dok....?
Dilihat 9215
2 Komentar
Dijawab oleh dr. Sylvia V
Selamat pagi, MY.
Virus corona adalah penyebab dari penyakit COVID-19 yang saat ini sedang menjadi pandemi di hampir seluruh negara dunia, termasuk Indonesia. Sudah seratus ribu lebih orang yang terinfeksi virus ini per tanggal 31 Juli 2020, dan sekitar lima ribu jiwa telah meninggal dunia. Virus ini menyebar dengan sangat cepat dari percikan dahak atau bersin penderita.
Penderita COVID-19 pada umumnya akan mengalami demam di atas 38 derajat celcius, yang disertai dengan batuk dan sesak napas. Tetapi, manifestasi gejala ini tidak dialami oleh semua orang. Pada orang dengan kekebalan tubuh kuat, gejalanya bisa lebih ringan, bahkan tanpa gejala. Sedangkan pada orang dengan kekebalan tubuh lemah atau memiliki penyakit bawaan, gejala bisa berat bahkan gagal napas.
Terkait kondisi yang Anda sampaikan, perlu diketahui dulu apakah Anda memiliki kontak dengan penderita, atau tinggal di zona merah. Jika iya, bisa saja Anda terinfeksi virus tersebut; tetapi jika tidak, bisa saja itu disebabkan oleh penyakit lain seperti infeksi saluran pernapasan atas, pneumonia, ataupun kondisi alergi seperti asma.
Untuk sementara, dianjurkan agar Anda melakukan karantina mandiri di rumah, dan jangan keluar rumah kecuali sangat diperlukan. Beberapa hal yang Anda dapat lakukan saat karantina mandiri adalah:
Dengan melakukan hal-hal di atas, diharapkan sistem kekebalan tubuh akan meningkat, dan tubuh akan mampu melawan virus yang masuk. Tetapi, apabila terjadi perburukan gejala seperti sesak napas hebat, sebaiknya segera hubungi 119 ext 9 atau fasilitas kesehatan terdekat, ya. Semoga bermanfaat.
Salam sehat,
dr Sylvia
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Dikomentari oleh
MY
01 Agt 2020, 13:41:26
Iya dok kebetulan saya memang mempunyai penyakit gejala asma dok
Dijawab oleh
dr. Dwiana Ardianti
02 Agt 2020, 08:20:34
Selamat pagi, MY Apabila keluhan sesak dirasa semakin memberat, sebaiknya segera periksakan ke dokter terdekat. Tetap konsumsi makanan bergizi, gunakan masker, dan hindari bepergian bila dirasa tidak diperlukan. Terima kasih
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Article Terkait
Penyebab novel coronavirus hingga saat ini masih diperdebatkan kebenarannya. Hewan liar seperti ular hingga kelelawar disebut sebagai sumber awal wabah virus mematikan ini.
28 Jan 2020
Pandemi masih belum berakhir. Menjaga imunitas tentu perlu dilakukan, termasuk dengan konsumsi vitamin daya tahan tubuh. Pemakaian desinfektan, tisu basah antiseptik dan semprotan antiseptik pun jadi langkah penting.
20 Jan 2021
Gejala flu singapura bisa menular ke orang dewasa dengan gejala demam, lemas, dan tidak nafsu makan. Minum air putih bisa menurunkan gejala yang muncul.
24 Mei 2023
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved