3 Agt 2021, 16:04
RY
Info Penanya: RY
Dokter, anak saya kemarin jatuh dan leher belakang terbentur meja. Apa ini bisa berdampak berbahaya? Soalnya saya hanya mengompresnya saja.
Dilihat 2978
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Pany
(2)
Selamat sore RY
Anak cedera bisa membuat orang tua sangat khawatir karena takut akan mengalami cedera yang berat atau parah apalagi bila benturannya cukup keras. Berat atau ringannya cedera pada anak bisa kita tentukan dari ciri-ciri atau gejala yang dirasakan.
Leher belakang yang terbentur bisa mencederai kepala bagian belakang, sendi tulang leher atau otot-otot leher hingga persarafan. Berbagai hal yang perlu diwaspadai yang bisa mengarah pada cedera berat adalah apabila anak:
Apabila tidak ditemukan berbagai hal di atas maka tidak perlu khawatir. Namun sebaliknya bila terjadi maka perlu segera ditangani oleh dokter ortopedi.
Anda sudah benar dengan melakukan kompres pada bagian yang cedera. Namun pada 24 jam pertama cedera perlu dikompres es ya untuk meredakan peradangan agar tidak meluas atau memberat. Setelah 24 jam bila terjadi memar, maka bisa dikompres hangat untuk mempercepat penyembuhan dengan melancarkan aliran darahnya.
Selain itu hindari memijat pada area yang sakit, berikan paracetamol untuk meredakan sakit, berikan air putih cukup dan beristirahat.
Semoga bermanfaat
Salam sehat
dr. Pany
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Article Terkait
Benjolan di leher belakang, apakah perlu dikhawatirkan? Jawabannya tentu bergantung pada penyebab munculnya benjolan di leher belakang yang Anda rasakan.
Tekanan intrakranial di kepala bisa meningkat dan menimbulkan komplikasi yang amat serius. Jika seseorang mengalami gejala peningkatan tekanan intrakranial, ia harus dibawa ke UGD.
Manfaat pemanasan sebelum olahraga bukan hanya mencegah cedera olahraga tapi juga mempersiapkan tubuh. Apa saja jenisnya?
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved