Yth. Dokter,
Di keluarga saya ada penderita kanker payudara stadium 4 sudah mengeluarkan nanah dan darah hingga bagian ketiak, apakah harus kemoterapi atau operasi?
Menurut dua Rumah Sakit Daerah, beliau harus segera di operasi dan di angkat payudara bagian kanan yang terkena kanker, namun setelah saya konsultasi seorang medis lain di beda Rumah Sakit kota, kasus kanker sebaiknya tidak langsung di operasi melainkan harus di kemotherapy atau sinar terlebih dahulu. Jika di operasi hanya dagingnya saja yang terangkat tapi tidak dengan sel kankernya. Sedangkan kondisinya sudah bernanah dan sulit beraktivitas serta mengalami nyeri terus.
Apa baiknya tindakan yang kami lakukan, kami takut salah mengambil keputusan.
Mohon informasi dokter, Terima kasih.