19 Okt 2021, 13:21
H0
Info Penanya: H0
Gimna cara bilng k dokter kalo mau suntik penis malu ih wkwkw
Dilihat 1386
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Elsinda Eka Sari
Selamat sore, H.
Ukuran penis yang kecil tentunya dapat membuat turun rasa percaya diri seorang pria. Segala upaya dilakukan untuk mendapatkan ukuran penis yang besar demi kepuasan seksual pasangan. Namun, sebelum kita membahas cara membesarkan penis ada baiknya kita mengenali lebih lanjut ukuran penis.
Pada pria Indonesia ukuran penis normalnya dalam rentang 10,5-12,9 cm. Bila ukuran penis anda dalam rentang ukuran tersebut maka tidak perlu khawatir hal tersebut normal. Ada juga kondisi yang disebut dengan micropenis, yaitu ukuran penis kurang dari 9,3 cm pada saat ereksi.
Kondisi micropenis ini disebabkan karena masalah atau gangguan hormon testosterone dalam tubuh. Terkait ukuran, banyak cara yang ingin dilakukan seperti pijat, suntik (baik lemak maupun filler), pompa, bahkan sampai operasi.
Perlu diketahui bahwa tindakan tersebut ada baiknya dikonsultasikan terlebih dahulu kepada dokter spesialis andrologi atau dokter spesialis bedah plastik terkait dengan kondisi dan prosedurnya. Sehingga tindakan ini tidak sembarangan dilakukan, karena setiap prosedur pasti memiliki keuntungan dan resikonya masing-masing. Sekian dan semoga bermanfaat.
Salam sehat,
dr. Elsinda
Baca juga :
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti
Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Article Terkait
Nyeri testis disebabkan oleh masalah kesehatan seperti torsio testis, varikokel, hingga tumor. Berikut penyebab buah zakar terasa nyeri yang perlu Anda ketahui dan waspadai.
Hormon testosteron adalah bagian penting dari sistem reproduksi pria maupun wanita. Mulai dari meningkatkan gairah seksual hingga kesehatan tulang. Bagaimana kalau kadarnya tidak seimbang?
Ada sejumlah cara mengobati prostat yang bisa dilakukan di rumah dan tanpa perlu obat-obatan. Apa sajakah itu?
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved