logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Psikologi

Luka psikogis atau luka hati

16 Okt 2021, 18:20

DK

Info Penanya: DK

Katanya yg menyenangkan keluarga Jika yg menjatuhkan kita adalah keluarga gimana

Dilihat 803

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti

Selamat pagi, D

Selama kehidupan berlangsung, pasti akan  datang banyak masalah pada setiap individu. Masalah ini yang akan membuat kedewasaan sikap dan cara berfikir. Masalah ini yang kemungkinan dapat membuat luka secara psikologis atau luka hati pada seorang invidu. Menurut literatur luka hati yang didapatkan dari keluarga atau orang terdekat akan lebih besar dampaknya, dibanding yang didapat dari luar.

Bila anda mengalami luka hati, sebaiknya anda perlu waspada, karena luka hati dapat menyebabkan sakit secara fisik. Menurut penelitian, pusat luka hati, kesedihan, dan luka fisik berada pada likasi yang sama di otak, hal ini yang menyebabkan luka hati akan menyebabkan sakit secaraa fisik, seperti perasaan tidak nyaman, nyeri dada, sakit kepala, hingga kecemasan dan depresi.

Dalam kehidupan ini, kecil kemungkinan kita tidak mendapatkan luka hati. Bila terjadi luka hati, maka kita dapat melakukan beberapa upaya untuk meminimalisasi dampak yang akan terjadi, dan anda dapat mengobati luka hati anda dengan melupakannya dan berdamai dengan luka hati.

Cara berdamai dan melupakan masa lalu yang menyakitkan:

  • Meyakinkan diri sendriri bahwa kejadian dimasa lalu sudah lewat, memantrai diri sendiri dengan mengatakan bahwa anda beruntung dapat melewatinya, atau anda dapat melewati hal yang menyakitkan ini,
  • Bermeditasi, bermeditasi akan membuat rileks tubuh dan meringankan beban pikiran,
  • Berkomunikasi dengan orang terdekat, sampaikan hal yang menyakitkan yang anda rasakan, dan meminta bantuan,
  • Jangan menghalau perasaan sedih dan perasaan negatif lain, rasakan dan resapi, biarkan perasaan negatif tersebut meluap, seperti dengan menangis, dan lama-kelamaan perasaan negatif ini akan hilang,
  • Menerima kenyataan bahwa ada beberapa orang yang tidak akan meminta maaf atas kesalahannya, mencoba menerima dan tidak mengharapkan orang tersebut meminta maaf,
  • Miliki waktu untuk memanjakan diri sendiri,
  • Memberi self reward,
  • Jangan mengurung diri dan memisahkan diri,
  • Memafkan diri sendiri dan orang lain yang menyakiti.

Jangan ragu untuk meminta bantuan dari profesional, anda sebaiknya berkonsultasi dengan dengan Psikolog, untuk meringan keluhan yang anda rasakan.

Semoga membantu.

Salam sehat,

dr. Lizsa

Baca juga :

Bagaimana cara mengatasi sakit hati?

Perbedaan stres dan depresi

 

kesehatan mentalstrestips kesehatan

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved