logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Infeksi

Apa saja penyebab demam?

18 Okt 2021, 00:17

RS

Info Penanya: RS

Saya mau bertanya dok,sudah 2 hari saya mengalami demam. Suhu tubuh naik turun,tenggorokan sakit dan sering mual dan muntah. Apakah ini adalah demam biasa dok? Atau tanda dari penyakit berbahaya? Terima kasih.

Dilihat 841

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti

Selamat pagi, R

Terima kasih atas pertanyaan anda

Demam adalah keadaan ketika suhu tubuh lebih dari 37. 5 derajat celcius saat dilakukan pengukuransuhu tubuh menggunakan termomter suhu tubuh. Kondisi ini biasnaya akan membaik dalam beberapa hari, namun jika 3 hari tdiak membaik perlu melakukan pemeriksaan. Demam terjadi saat tubuh sedang terinfeksi oleh zat yang sedang menyerang tubuh, bisa berupa virus, bakteri, ataupun zat lain.

Adapun beberapa kondisi penyebab demam adalah:

  • Infeksi saluran napas seperti influenza, covid dan lain sebagainya
  • Infeksi saluran pencernaan seperti pada demam tifoid
  • Infeksi virus seperti pada demam dengue
  • Infeksi saluran kemih
  • Kondisi medis lainnya

Tindakan yang bisa dilakukan untuk membantu mengatasi demam adalah:

  • Hindari kelelahan
  • Gunakan pakaian yang nyaman
  • Minum air cukup sesuai dengan kebuhtuhan cairan harian Anda
  • Konsumsi makanan bergizi, sayur serta buah-buahan
  • Pastikan sirkulasi udara di rumah Anda baik
  • Konsumsi obat penurun demam seperti parasetamol jika diperlukan

Bila bebeberapa saran yang disampaikan di atas sudah Anda lakukan namun keluhan demam belum membaik dan atau disertai dengan adanya keluhan penyetr aseperti mual, muntah, sakit perut, dan lain sebagainya, sebaiknya melakukan pemeriksaan dengan dokter spesialis penyakit dalam terdekat sehingga Anda mendapatkan tatalaksana yang sesuai dengan keadaan Anda.

Semoga bermanfaat.


Salam sehat,

 

dr. Dwiana A

 

Baca juga:

Apa penyebab demam dan sakit kepala?

Demam, sakit perut dan nafsu makan turun, kenapa?

Demam, apa yang sebaiknya dilakukan?

demamdemam berdarah denguedemam tifoid

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved