logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Kepala

Sakit kepala dan mimisan, kenapa?

31 Jan 2021, 08:56

E1

Info Penanya: E1

Teman saya umur 23 tahun, ketika dia sakit kepala pasti kluar darah dari hidungnya. Kadang kelur darah kadang tidak. Sakit kepalanya datang tidak sering, mungkin satu minggu sekali,satu bulan dua kali,tidak menentu..mohon bantuannya,gejala apakah itu?apa ada penyakit yang serius.

Dilihat 1466

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti

Selamat malam, E

Terima kasih atas peryanyaan Anda

Sakit kepala adalah keadaan yang dirasakan seseorang ketika merasakan rasa yang tidak nyaman, nyeri, seperti terikat pada area kelama. Sakit kepala bisa terjadi pada sluruh bagian kepala ataupun pada bagian tertentu pada kepala. Selain itu, sakit kepala juga bisa disertai dengan keluhan penyerta lain seperti demam, flu, mual dan beberapa keluhan yang lainnya.

Mimisan adalah keluarnya darah dari rongga hidung. Mimisan umumnya terjadi karena pecahnya gabungan dari beberapa pembuluh darah di hidung yang disebut dengan pleksus kiesselbach. Beberapa kemungkinan penyebab dar mimisa ini adalha adanya riwayat cedera pad ahidung, riwaaat mengorek hidung, perubahan cuaca yang ekstrim, kondisi kesehatan saluran napas dan beberapa kondisi medis yang lain.

Keluhan sakit kepala yang disertai dengan mimisan bisa disebabkan oleh:

  • Sakit kepala tipe migren
  • Infeksi dan peradangan pada sinus (sinusitis)
  • Septum deviasi
  • Alergi pada saluran napas
  • Trombositopenia
  • Kondisi medis lain

Terkait dengan apa yang terjadi pada Anda keluhan sakit kepala yang disertai dengan mimisan salah satunya bisa terjadi karena kondisi yang sudah di sampaikan diatas. Lakukanlah pemeriksaan ke dokter spesialis THT terdekat untuk mendapatkan tatalaksana dan pengobatan yang seuai karena kondisi ini sudah dirasakan berulangkali dan belum juga membaik. Usahakan Anda tetap menjaga kebersihan udara sekitar, hindari mengorek hidung, tetap konsumsi makanan bergizi, konsusmi buah dan sayur dan lakukan istirahat cukup.

Semoga bermanfaat.

 

Salam sehat,

 

dr. Dwiana A

mimisansakit kepala

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved