logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Kulit & Kelamin

ciri ciri kulit diabetes

9 Sep 2021, 16:52

N

Info Penanya: N, Wanita, 28 Tahun

Dok, tetangga saya memiliki penyakit diabetes. Ada banyak perubahaan pada tubuhnya, selain kurus, kulitnya pun banyak luka dan kering. Apa saja ciri ciri kulit diabetes?

Dilihat 864

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Aisyah Nur Ramadhani

Selamat Sore N,

Terimakasih atas pertanyaan Anda di SehatQ.

Diabetes merupakan salah satu penyakit yang banyak di derita banyak orang. Pada diabetes biasanya mengalami gangguan pada produksi insulin sehingga pada penderita diabetes gula darahnya tinggi. Pada pasien diabetes haruslah konsumsi obat secara rutin, karena jika tidak akan menimbulkan komplikasi seperti gangguan mata (retinopatik diabetes), gangguan jantung, gangguan pada kulit, stroke, bahkan gangguan ginjal.

Pada pasien diabetes yang sudah lama kulitnya akan cenderung kering. Hal ini disebabkan karena gangguan pada pembuluh darah yang ada di tepi kulit.

Ciri-ciri kulit diabetes :

  • Kulit tampak keras dan tebal
  • Kulit menguning seperti timbul bercak-bercak atau malah menghitam
  • Sering terjadi infeksi di kulit
  • Jika ada luka biasanya akan susah sembuh

Beberapa cara untuk mengatasi kulit diabetes :

  • Konsumsi makanan sehat, kurangi gula agar gula darahnya teratur
  • Konsumsi air putih minimal 2-3 liter/hari
  • Jaga kebersihan luka
  • Hindari mandi dengan air hangat
  • Jika ada luka sebaiknya di rawat dengan segera
  • Gunakan pelembab kulit seperti lotion
  • Rutin olahraga ringan
  • Terapkan pola hidup sehat, hindari rokok dan alkohol

Jika kulit kering akibat diabetes tidak kunjung membaik, sebaiknya periksakan lebih lanjut ke dokter kulit kelamin untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Anda juga bisa berkonsultasi secara online chat ke dokter kulit kelamin.

Semoga bermanfaat,

Salam sehat,

dr. Aisyah

diabeteskomplikasi diabetesluka diabetes

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved