logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Penyakit Lainnya

Cara mengatasi anak kecanduan gadget

19 Nov 2021, 11:29

B

Info Penanya: B

Dok saya ibu pekerja, mempunyai anak usia 2 tahun. Seharu-hari anak bersama pengasuh. Pengasuh memberikan gadget kepada anak saya. Saat ini anak menjadi kencudan gadget. Bagaimana cara mengatasi anak kecanduan gadget?

Dilihat 732

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Lidya Hapsari

Selamat siang, B.

Menjadi seorang ibu pekerja bukan hal yang mudah. Ibu harus membagi waktu dengan baik. Tak jarang banyak ibu yang merasa stress hingga depresi menghadapi semua persoalan rumah tangga serta pekerjaan.

Penyebab anak kecanduan gadget

Anda seorang ibu pekerja, mempunyai anak usia 2 tahun. Sehari-hari anak bersama pengasuh. Pengasuh memberikan gadget kepada anak Anda. Saat ini anak menjadi kencanduan gadget. Penyebab anak kecanduan gadget antara lain :

  • Tentunya dengan memberikan gadget dan tidak ada batas waktu dalam menggunakannya.
  • Setiap anak menangis selalu diberi gadget, gadget menjadi sebuah solusi yang salah.
  • Orangtua maupun pengasuh tidak mau bermain dengan anak.
  • Gadget lebih menarik dibanding orang sekitar. 

Bagaimana cara mengatasi anak kecanduan gadget ?

Cara mengatasi anak kecanduan gadget antara lain :

  • Stop memberikan anak gadget.
  • Jangan memberikan gadget walau anak menangis.
  • Anda harus tetap mengawasi anak Anda meski sudah ada pengasuh.
  • Luangkan waktu bersama anak.
  • Usahakan untuk tidak memegang gadget saat bersama anak.

Banyak sekali efek buruk gadget pada anak. Anak bisa bermain apa saja bahkan dengan kardus yang dicoret menggunakan pensil warna. Walau Anda ibu pekerja, anak Anda tetaplah seorang anak yang mesti Anda jaga dan rawat dengan baik. Bawa ke psikiater atau psikolog jika anak masih kecanduan gadget.

Baca forum terkait kecanduan gadget :

Anak terlambat bicara, apakah gadget penyebabnya ?

Penyebab mata minus 2, apakah bermain gadget salah satunya ?

Semoga bermanfaat.

Salam sehat.

dr. Lidya Hapsari.

tips mendidik anakaktivitas anak prasekolahperkembangan anak

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved