16 Jul 2020, 22:20
WI
Info Penanya: WI, Wanita, 30 Tahun
Dok saat ini saya sedang hamil 8 bulan. Karena tren highlight rambut sedang tinggi, saya juga ingin mewarnai rambut saya. Apa ini aman dok?
Dilihat 5459
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Sri Wulantini
Selamat pagi, WI.
Highlight rambut menjadi tren pewarnaan rambut masa kini. Highlight rambut merupakan teknik pewarnaan pada sebagian rambut sehingga ada bagian-bagian tertentu pada rambut yang terlihat lebih terang. Pada ibu hamil yang ingin merubah penampilannya agar menarik sangat perlu kehati-hatian sebab saat sedang hamil risiko terpapar bahan kimia dapat membahayakan bagi janin Anda. Oleh sebab itu jangan sampai hanya karena ingin menarik janin Anda menjadi terganggu kesehatannya.
Pada umumnya pengecatan rambut dengan teknik highlight rambut ini aman, sebab pewarnaan rambut dilakukan hanya pada rambut saja tidak menyentuh kulit kepala. Berbeda dengan pengecatan rambut yang dilakukan hingga menyentuh kulit kepala. Jadi untuk ibu hamil highlight rambut masih dapat diperbolehkan selama bisa dipastikan paparan bahan kimia tidak berlebihan. Dan sebaiknya lakukan highlight rambut ketika memasuki trimester kedua untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.
Oleh karena highlight rambut dapat menimbulkan efek rambut menjadi rapuh dan kering maka perlu dilakukan perawatan khusus pasca highlight.
Semoga bermanfaat.
Salam sehat,
dr.Sri Wulantini
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Article Terkait
Bahaya kutu rambut bisa muncul bila Anda mendiamkannya begitu saja tanpa dilakukan pengobatan segera. Bahaya kutu rambut di antaranya adalah menyebar ke orang lain, kualitas tidur terganggu, hingga infeksi kulit kepala.
5 Mar 2021
Highlight rambut adalah salah satu teknik pewarnaan rambut pada sebagian area. Perawatan rambut dengan kondisi ini memiliki risiko yang lebih kecil, namun membutuhkan prosedur ekstra, seperti menggunakan kondisioner setelah keramas.
15 Jul 2020
Kulit kepala kering ditandai dengan munculnya rasa gatal, iritasi, dan mengelupas. Kulit kepala kering dan gatal yang mengelupas biasanya berupa serpihan kecil dan kering. Untuk mengatasinya, kenali penyebabnya terlebih dahulu.
28 Jan 2020
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved