logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Mata

Bintik putih kantung mata bagian dalam terkadang mengganjal, gatal dan nyeri pada mata

12 Agt 2019, 10:26

S

Info Penanya: S, Wanita, 17 Tahun

Dokter, saya mau bertanya, pada kantung mata bagian dalam tepatnya di bawah bola mata saya terdapat bintik-bintik putih kecil. Hal ini terkadang menyebabkan rasa mengganjal, gatal, dan nyeri pusing pada mata. Apa penyebabnya ya, dok?

Dilihat 153433

6 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Zulham Effendy

(28)

Selamat siang SA

Adanya bintik kecil pada kelompak mata bagian dalam bisa terjadi pada siapapun, biasanya keluhan ini disertai rasa gatal dan mengganjal sehingga membuat penglihatan menjadi tidak nyaman pada penderitanya.

Berikut Penyebab Bintik Kecil pada Mata :

  • Konjungtivitis vernal. Yaitu radang konjungtiva mata akibat reaksi alergi, gejalanya adalah mengganjal pada mata dan gatal
  • Hordeolum. Yaitu radang infeksi kelenjar kelopak mata akibat bakteri, gejalanya adalah nyeri, bengkak pada kelopak mata
  • Kalazion. Yaitu adanya sumbatan kelenjar pada kelopak mata, biasanya terdapat rasa mengganjal dan tidak nyeri

Terkait pertanyaan anda, keluhan yang dirasakan saat ini bisa karena akibat salah satu diatas. Guna memastikan nya dianjurkan melakukan pemeriksaan dengan dokter spesialis mata untuk penanganan lebih lanjutnya.

Berikut penanganan awal mengatasinya dirumah :

  • Hindari pencetus alergi seperti debu, udara dingin, bulu binatang
  • Hindari menyentuh dan menggaruk mata karena mata akan iritasi dan merah
  • Kompres hangat di lokasi keluhan sesering mungkin
  • Pakai pelindung mata saat menaiki sepeda motor agar tidak terkena debu/angin

Selain itu, berikut beberapa forum yang bisa dibaca terkait keluhan serupa :

Salam sehat

dr.Zulham Effendy

kesehatan matakantung matakonjungtivitiskalazionhordeolum

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Dikomentari oleh

AF

20 Jan 2020, 00:24:56

Saya juga mengalami hal yg sama. Setelah mencuci muka tiba tiba mata terasa mengganjal. Saya coba cari penyebabnya. Di bagian kelopak mata atas bagian dalam terdapat bintik bintik kecil berbanyak gitu. Rasanya tidak nyaman dan mengganjal saja, tidak sampai terasa nyeri atau perih.

SehatQ Logo

Dijawab oleh

dr. Aisyah Nur Ramadhani

03 Mei 2020, 08:13:19

Selamat pagi AF, Keluhan yang Anda alami bisa disebabkan oleh beberapa penyebab penyakit seperti blefaritis, kalazion, hordeolum, dll, saran saya tetap jaga kebersihan mata Anda, jangan sering memegang mata Anda, jika keluhan tidak membaik selama 5-7 hari sebaiknya periksakan ke dokter mata. Salam sehat.

Dikomentari oleh

A

03 Mei 2020, 02:56:11

jika dibiarkan apa tidak akan apa2 dok?

SehatQ Logo

Dijawab oleh

dr. Aisyah Nur Ramadhani

03 Mei 2020, 08:16:05

Selamat pagi A, Sakit mata jika tidak ditangani dengan tepat akan menjadi lebih parah dan susah di obati, jadi selama belum lewat sebaiknya segera periksakan ke dokter mata, jika keluhan dirasakan sangat menggangu. Jangan lupa untuk selalu menggunakan pelindung mata (kaca mata) jika keluar rumah agar mata ANda tidak terkena infeksi. Salam sehat

Dikomentari oleh

MB

12 Agt 2020, 17:37:33

Izin bertanya untuk para penyanya apakah bintik yang kalian alami sudah hilang sekarang?

SehatQ Logo

Dijawab oleh

Sylvia V

13 Agt 2020, 08:06:29

Selamat pagi MB, Bintik pada mata bisa disebabkan oleh hordeolum, kalazion, pinguekula, dan lain-lain. Penanganannya bervariasi, tergantung pada penyebabnya. Pada umumnya, gunakan alat pelindung mata agar tidak terpapar debu ya. Lalu, apabila Anda juga mengalami bintik pada mata yang tidak hilang lebih dari 7 hari, segera periksakan ke dokter spesialis mata ya. Semoga bermanfaat.

Dikomentari oleh

AA

03 Mei 2021, 10:49:43

apakah untuk mengobati rasa gatal bisa menggunakan obat tetes mata dsb ?

SehatQ Logo

Dijawab oleh

dr. Evelin Kwandang

04 Mei 2021, 21:46:06

Halo AA, obat tetes mata tidak dapat digunakan untuk mengurangi gatal. obat gatal bisa gunakan chlorpheniramine 3x sehari. Salam sehat

Dikomentari oleh

FF

Kemarin pukul 08.46

obat apakah untuk menghilangkan bintik mata tersebut?

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved