logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
Forum
Kulit & Kelamin

Bagaimana menghilangkan milia di wajah?

27 Mei 2021, 22:59

MZ

Info Penanya: MZ, Wanita

Ada milia di wajah saya dok bagaimana cara ngilangin nya ya dok?

Dilihat 907

0 Komentar

SehatQ Logo

Dijawab oleh dr. Pany

Selamat pagi MZ

Milia adalah kondisi dimana timbul bintik-bintik mirip bruntusan pada kulit yang bisa berwarna putih, kekuningan dan sedikit kemerahan. Sehingga tidak jarang yang merasa minder atau tidak pede bila mengalami kondisi ini.

Penyebab Milia Pada Dewasa

Milia ini seringnya timbul pada kulit bayi, namun bisa juga timbul pada kulit dewasa di sekitar pipi, dagu dan hidung. Penyebab timbulnya milia ini dikarenakan adanya penumpukan sel kulit mati di bawah permukaan kulit. 

Pada dewasa penyebab munculnya milia bisa dikarenakan iritasi produk perawatan, paparan sinar matahari, luka bakar, atau karena prosedur tindakan pada kulit. Pada dasarnya milia ini bukan kondisi yang berbahaya dan dapat sembuh dengan sendirinya. 

Cara Menghilangkan Milia

Untuk mengatasi milia bisa digunakan tindakan medis atau melakukan berbagai perawatan kulit. Berbagai cara mengatasi milia sendiri adalah:

  • Melakukan uap wajah
  • Eksfoliasi wajah setiap 3 hari sekali dengan scrub atau gel
  • Mencuci wajah secara rutin 2x sehari dan maksimalkan kebersihan malam hari
  • Pakai sunscreen minimal SPF 30
  • Menggunakan air mawar atau masker madu
  • Hindari memencet bintik
  • Gunakan rangkaian skincare yang bersifat nonkomedogenik dan bebas paraben serta tidak berbahan dasar minyak

Bila anda telah melakukan berbagai cara namun tidak menunjukkan perbaikan, maka sebaiknya konsultasikan dengan dokter kulit untuk penanganan lainnya atau tindakan medis.

Semoga bermanfaat

 

Salam sehat

dr. Pany

perawatan kulitkesehatan kulitmasalah kulitmilia

Terima kasih sudah membaca.

Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?

(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)

Beri Komentar

Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.

Diskusi Terkait di Forum

Article Terkait

Advertisement

logo-sehatq
    FacebookTwitterInstagramYoutubeLinkedin

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Perusahaan

Dukungan

Butuh Bantuan?

Jam operasional:
07:00 - 20:00 WIB

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved