2 Des 2020, 22:01
C
Info Penanya: C
Dok apakah harus mandi wajib ketika ngeden keluar cairan putih kental dok?
Dilihat 7776
0 Komentar
Dijawab oleh dr. Sylvia V
Selamat siang, C.
Cairan putih kental yang keluar dari penis bisa berupa sperma atau cairan pre-ejakulasi. Normalnya, cairan ini akan keluar pada saat seorang pria merasa terangsang atau melakukan aktivitas seksual.
Apabila cairan tersebut keluar pada saat mengejan, maka dapat merupakan hal yang normal ataupun tidak. Terkadang, saraf-saraf penis juga terpengaruh pada saat mengejan dengan kuat, sehingga cairan yang bertumpuk dari penis juga dapat keluar. Tapi, terkadang ada juga kondisi lain misalnya infeksi saluran kemih atau infeksi menular seksual yang menyebabkan hal ini.
Perihal mandi wajib, hal tersebut diluar keilmuan seorang dokter dan sebaiknya Anda tanyakan kepada ahli agama. Apabila dikaji dari segi kesehatan, ada baiknya agar Anda mengonsultasikan keluhan ini kepada dokter spesialis urologi, agar dilakukan pemeriksaan fisik dan penunjang terhadap keluhan yang Anda alami.
Lalu, usahakan untuk selalu menjaga kesehatan alat kelamin dengan membersihkannya secara rutin, terutama setelah buang air. Hindari menggunakan celana yang terlalu ketat, dan jagalah alat kelamin agar tidak terlalu lembab. Semoga bermanfaat.
Salam sehat,
dr Sylvia
Terima kasih sudah membaca.
Seberapa bermanfaat informasi ini bagi Anda?
(1 Tidak bermanfaat / 5 Sangat bermanfaat)
Beri Komentar
Butuh beberapa saat untuk menampilkan komentarmu.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Dijawab oleh dr. Farahdissa
Article Terkait
Penis gatal dapat disebabkan oleh infeksi jamur, penyakit kulit, hingga infeksi menular seksual. Bagaimana cara menghilangkan gatal pada penis?
7 Agt 2023
Sperma encer bisa jadi ciri-ciri terlalu sedikit sel sperma yang ada di dalam air mani. Kondisi ini disebut dengan oligospermia. Bagaimana cara mengatasinya?
12 Apr 2023
Kelainan sperma menjadi kondisi yang jarang disadari oleh pria. Penyebab kelainan pada sperma bermacam-macam, tapi biasanya terjadi karena adanya masalah pada jumlah, bentuk, hingga pergerakannya.
25 Sep 2020
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved